Senin, 31 Januari 2011
VIVAnews - Pisang memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan. Selain mengandung fructooligosaccharides (FOS) yang mampu menurunkan kolesterol dan menurunkan risiko penyakit jantung, pisang juga mengandung nutrisi penghilang stres.
Seperti dikutip dari laman Genius Beauty, zat mino triptofan yang terkandung dalam pisang mampu meningkatkan produksi serotonin atau dikenal sebagai 'hormon bahagia'. Peningkatan hormon ini jelas ampuh memperbaiki mood dan menstabilkan emosi.
Pisang juga mengandung vitamin B yang membantu mengontrol sistem saraf. Oleh karenanya, selain menimbulkan rasa bahagia, konsumsi pisang juga membuat tubuh terasa lebih relaks.
Sementara itu, kandungan kalium dalam pisang efektif menstabilkan detak jantung sehingga suplai oksigen ke otak pun lancar. Ini penting, karena umumnya detak jantung menjadi tak beraturan saat stres mendera.
Itulah mengapa pisang dianjurkan sebagai camilan pencegah depresi. Konsumsi pisang efektif melindungi tubuh dari stres berlebih. Jadi, jangan ragu untuk mengkonsumsi buah ini setiap hari.
Artikel Yang Berhubungan
- Manfaat Daun Seledri Bagi Kesehatan
- Manfaat Daun Pepaya Untuk Kesehatan
- Manfaat Daun Bayam Untuk Kesehatan Tubuh
- Manfaat Daun Jambu untuk Kesehatan
- Manfaat Daun Sirsak untuk Kesehatan Tubuh
- Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan Tubuh
- 7 Manfaat Dahsyat Durian Bagi Kesehatan Tubuh Anda
- 7 Manfaat Dahsyat Tomat Bagi Kesehatan Tubuh Anda
- Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Selalu Sehat
- Strategi Langsing dalam Sepekan
- Yuk, Jadi Vegetarian Fleksibel!
- Tempat Tidur Gantung Sahabat Penderita Insomnia
- Kisah-kisah Unik Payudara
- Novel Romantis Picu Orgasme Singkat
- 5 Selebritas Tertangkap Basah Menyusui
- 5 Bakteri Berbahaya bagi Ibu Hamil
- Teh Hijau Berlebihan Bahayakan Hati
- Ini Dia Masalah yang Bikin Perempuan Malu
- Fakta Seputar Pelecehan Seksual
- Ingin Bra Tetap Awet? Ini Caranya
- ASI Eksklusif Cara Ampuh Mengatur Jarak Kehamilan
- Tiga Tahun Menikah, Suami-Istri Tidak Tahu Cara Ngeseks
- Yuk Intip Tujuh Rahasia Pria
- Prediksi Ukuran Penis dari Jemari
- Pernikahan Selamatkan Penderita Kanker Usus
0 komentar:
Posting Komentar