Jumat, 22 Februari 2013
Bagi Anda yang masih single atau available tentu menjelang datangnya hari valentine akan menjadi tantangan tersendiri bagi Anda. Mengapa demikian? Hari valentine atau yang biasa disebut hari kasih sayang tentu identik dengan pasangan yang saling berbagi kado sebagai ungkapan kasih sayang satu sama lain. Dan bagi Anda yang masih jomblo, tentu kondisi ini akan cukup menyiksa jika terlalu dipikirkan, dan ujungnya bisa mengganggu kesehatan Anda. Nah, daripada perayaan valentine menjadi hari paling menyedihkan bagi Anda, sebaiknya lakukan 7 hal berikut agar valentine Anda tak lagi sengsara. Datang ke Gym Tak perlu berkecil hati jika hari valentine membuat mood Anda memburuk. Bagi para jomblo ini adalah hal yang wajar. Jika Anda ingin mendapatkan suasana hati yang lebih baik, datang saja ke gym. Di sana Anda bisa menyalurkan keprihatinan Anda dengan latihan. Selain itu, Anda juga bisa membuka peluang untuk berkenalan dan menjalin hubungan dengan orang-orang yang berlatih di gym lainnya. Jika orang tersebut datang sendiri ke gym di hari valentine bisa jadi ia bernasib sama dengan Anda. So, let’s go to the gym! Manjakan Diri Hari valentine juga menjadi momen yang tepat untuk memanjakan diri setelah sekian lama Anda bergelut dengan kesibukan. Datang ke salon, spa, atau sekedar menikmati fasilitas massage, tentu akan membuat tubuh kembali bugar dan mood Anda kembali membaik. Manjakanlah diri Anda seolah Anda memanjakan pasangan Anda. Beli Kado buat Diri Sendiri Jangan membatasi diri Anda dengan manganggap valentine adalah hubungan kasih sayang antara dua orang. Konsep kasih sayang secara luas tak hanya untuk orang lain, namun juga diri Anda pribadi. Tidak ada salahnya membeli kado buat diri sendiri sebagai bentuk kasih sayang kepada diri Anda. Jomblo Party Jangan berkecil hati karena status jomblo tidak hanya Anda yang menyandangnya. Ajak teman-teman Anda, yang sama-sama jomblo, untuk berkumpul dan mengadakan pesta bersama. Jangan memandang gender. Ajak semua teman Anda baik pria atau wanita untuk berkumpul bersama. Selain meningkatkan keakraban, Anda juga berpeluang menjalin hubungan. Travelling Bagi Anda yang suka bepergian sendiri tentu hari valentine tidak akan memberi pengaruh yang besar. Menghabiskan sehari penuh dengan travelling ke luar kota untuk sekedar menikmati kesendirian dan mengunjungi tempat-tempat favorit bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan di hari valentine. Anda pun bebas melakukan apa saja tanpa ada pasangan yang cemburu ketika Anda bertemu dengan seseorang yang menarik di tengah perjalanan. Berkumpul bersama Keluarga Jangan lupa jika Anda masih punya keluarga yang selalu siap mendukung apapun kondisi Anda. Ambillah cuti sehari dan temuilah ayah, ibu, dan saudara-saudara Anda di hari valentine. Ingatlah bahwa kasih sayang dan kehangatan sejati ada di dalam keluarga Anda. Ingat pula bahwa keluarga adalah sebaik-baik tempat untuk merayakan valentine. Lakukan Aktivitas Biasa Dari sekian banyak cara yang bisa dilakukan para jomblo menghadapi hari valentine, cara inilah yang paling simple dilakukan. Anggap saja tidak ada hari valentine dan beraktivitaslah seperti biasa! mudah bukan? (dan)
Artikel Yang Berhubungan
- 8 Tip dan Trik Sederhana di Android yang Sebaiknya kamu Tahu
- Mengatasi Certificate Error (kesalahan sertifikat)
- Tips dan Trik download aplikasi HP
- Cara agar video di komputer bisa dimainkan di hape
- Tips agar baterai anda bisa bertahan lama
- Tips meningkatkan semangat dan motivasi untuk berlari / jogging.
- KETULUSAN BERBUAH KEKAYAAN
- Amalan Dapat Jodoh Terbaik Oleh Ust. Yusuf Mansur
- Tips Belanja di Singapura, Cara Mengatasi Kejadian Turis Vietnam
- Tips Sukses Menaikkan Berat Badan
- 15 Makanan yang Bisa Menyelamatkan Jantung Anda
- Manfaat Daun Seledri Bagi Kesehatan
- Cara alami menghilangkan noda bekas jerawat
- Tips dan Trik Membersihkan Paru-Paru
- 7 Manfaat Dahsyat Tomat Bagi Kesehatan Tubuh Anda
- Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Selalu Sehat
- 5 Wanita yang Bikin Pasangan Anda Cemburu
- 5 Pujian yang Dibenci Pria!
- Persiapan Menjelang Akhir Masa Kerja
- Agar Otot Tidak Menyusut, Ayo Latihan Beban!
- Mengatasi Kecanduan Phone Sex
- Fakta Unik Dari Si Bukit Kembar
- Facial Api Populer di Cina
- Mendinginkan Kosmetik dalam Kulkas, Perlukah?
- Tiga Tanda Pria Sedang Jatuh Cinta
- 8 Tip dan Trik Sederhana di Android yang Sebaiknya kamu Tahu
- Mengatasi Certificate Error (kesalahan sertifikat)
- Download Aplikasi gratis Untuk Android langsung tanpa ribet
- Tips dan Trik download aplikasi HP
- Cara agar video di komputer bisa dimainkan di hape
- "TRIK JITU.." Nelpon SEPUASNYA tanpa kena PULSA sama sekali.. alias GRATIISSS... """
- Tips meningkatkan semangat dan motivasi untuk berlari / jogging.
- Ini Dia Olahraga yang Dianjurkan Rasulullah SAW
- Oh Mie Instan, Begini Toh Cara Memasaknya?
- Cara Menanam Sayuran Pada Batang Pisang
- KETULUSAN BERBUAH KEKAYAAN
- Lima Tanda Anda Menemukan Pasangan yang Tepat
- Amalan Dapat Jodoh Terbaik Oleh Ust. Yusuf Mansur
- Obat Sakit Hati Seorang Ayah Untuk Anaknya Yang Durhaka
- Tips Belanja di Singapura, Cara Mengatasi Kejadian Turis Vietnam
- Trik Untuk Mendapatkan Pernikahan yang Indah
- Tips Sukses Menaikkan Berat Badan
- Tips Berbisnis di Masa Tua
- Mengobati Luka Bakar Lebih Baik dengan Air, Bukan Dioles Mentega
- Trik Cara Membedakan Pria Playboy dengan Pria Baik
- Tips Memilih Wanita dari Kepribadiannya Dalam Tertawa
- Cara Meningkatkan Pengunjung (Traffic) Blog
- BERMAIN DI KUMBUNG JAMUR DESA GUNUNG KENDIL
- Cara Mengatasi Hama Tikus Sawah, Rumah dan Kebun
- Sariawan, Penyakit yang Sembuh Sendiri
0 komentar:
Posting Komentar