Senin, 04 Maret 2013
Pernahkah tiba-tiba Anda merasakan sakit di bagian tubuh tertentu tetapi Anda tidak menghiraukannya dan menganggapnya biasa saja? Nah, mulai sekarang sebaiknya Anda mulai waspada dan berhati-hati, karena beberapa rasa sakit yang kerap terjadi di tubuh Anda bisa jadi adalah gejala awal dari penyakit mematikan. Berikut 7 di antaranya. Sakit Kepala Jangan menganggap remeh sakit kepala. “Jika Anda sedang mengalami demam, bisa jadi ini adalah sakit kepala sinus,” ungkap Sandra Fryhofer, MD, MACP, juru bicara American College of Physicians. “Bisa juga Anda mengalami gejala perdarahan otak atau tumor otak jika sakit kepala tersebut berlangsung lama dan semakin parah. Segera hubungi dokter dan periksakan diri Anda,” tambahnya. Rasa tidak nyaman pada Dada Rasa tidak nyaman atau nyeri di dada sering dikaitkan dengan gejala pneumonia (inflamasi paru-paru) atau bisa juga gejala penyakit jantung. Ketidaknyamanan yang berhubungan dengan penyakit jantung biasanya dirasakan di dada bagian kiri atas, menjalar hingga ke bahu kiri, lengan, dan bahkan disertai mual. Tanda-tanda ketidaknyamanan pada wanita biasanya lebih halus dan tidak kentara. “Gejala penyakit jantung dapat juga berupa ketidaknyaman di perut. Biasanya terjadi saat tubuh dalam kondisi lelah, dan banyak orang yang menganggapnya sebagai sakit perut biasa,” ujar Jerome Cohen, MD dari Saint Louis University School of Medicine. Nyeri Punggung Bagian Bawah Menurut Profesor Brangman dari SUNY Upstate Medical University di Syracuse, New York, nyeri punggung bagian bawah kerap dihubungkan dengan penyakit arhtritis. Namun bisa juga menjadi tanda awal serangan jantung dan gangguan kesehatan di perut. “Salah satu bahayanya adalah diseksi aorta (pecahnya pembuluh darah aorta). Ini dapat terjadi jika orang tersebut memiliki riwayat tekanan darah tinggi, diabetes, dan kebiasaan merokok,” tambah Brangman. Sakit Perut Sakit perut juga tidak bisa dianggap remeh. Mengingat di dalam perut terdapat organ-organ penting seperti lambung, kandung empedu, usus, liver, dan lainnya. Jika Anda mengalami sakit perut di sebelah kiri mungkin saja lambung Anda yang bermasalah. Namun, jika sakit tersebut sering muncul di perut sebelah kanan, bisa jadi liver dan kandung empedu Anda yang mengalami gangguan. Segera periksakan diri ke dokter jika Anda mengalami gejala tersebut. Nyeri di Betis Salah satu bahaya yang umumnya kurang disadari adalah Deep Vein Thrombosis (DVT), yaitu darah beku yang terdapat di pembuluh darah betis. Menurut Prof. Brangman, jika bekuan darah tersebut terlepas dan terbawa menuju paru (pulmonary embolism), maka bisa berujung pada kematian. Rasa Terbakar di Kaki Beberapa pasien diabetes tidak menyadari bahwa dirinya mengidap penyakit tersebut sebelum mengalami beberapa gejala seperti Peripheral neuropathy. Peripheral neuropathy adalah salah satu gejala awal diabetes. Peripheral neuropathy biasanya ditandai dengan rasa sakit seperti terbakar dan ditusuk jarum pada bagian kaki dan tungkai. Gejala tersebut akan muncul jika terjadi kerusakan saraf. Rasa Sakit Samar atau tidak Terdeteksi Secara Medis Umumnya penderita depresi akan mengalami rasa sakit di beberapa bagian tubuhnya, demikian pendapat Thomas Wise, MD, seorang psikiater di Inova Faiefax Hospital. Penderita depresi biasanya menderita sakit kepala yang samar-samar, juga sakit perut, atau anggota tubuh lainnya. Kadang kombinasi rasa sakit muncul di beberapa bagian tubuh. Rasa sakitnya kronis tetapi tidak parah, maka umumnya diabaikan. Makin tinggi depresi Anda makin sulit pula Anda menggambarkan rasa sakit tersebut. “Rasa sakit itu walaupun tidak parah perlu ditangani sebelum menyebabkan perubahan-perubahan struktural di otak,” ujar Wise seperti dilansir webMD. Segera hubungi dokter jika Anda mengalami beberapa gejala di atas berkepanjangan. Salam sehat. (dan)
Artikel Yang Berhubungan
- 8 Tip dan Trik Sederhana di Android yang Sebaiknya kamu Tahu
- Mengatasi Certificate Error (kesalahan sertifikat)
- Tips dan Trik download aplikasi HP
- Cara agar video di komputer bisa dimainkan di hape
- Tips agar baterai anda bisa bertahan lama
- Tips meningkatkan semangat dan motivasi untuk berlari / jogging.
- KETULUSAN BERBUAH KEKAYAAN
- Amalan Dapat Jodoh Terbaik Oleh Ust. Yusuf Mansur
- Tips Belanja di Singapura, Cara Mengatasi Kejadian Turis Vietnam
- Tips Sukses Menaikkan Berat Badan
- 15 Makanan yang Bisa Menyelamatkan Jantung Anda
- Manfaat Daun Seledri Bagi Kesehatan
- Cara alami menghilangkan noda bekas jerawat
- Tips dan Trik Membersihkan Paru-Paru
- 7 Manfaat Dahsyat Tomat Bagi Kesehatan Tubuh Anda
- Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Selalu Sehat
- 5 Wanita yang Bikin Pasangan Anda Cemburu
- 5 Pujian yang Dibenci Pria!
- Persiapan Menjelang Akhir Masa Kerja
- Agar Otot Tidak Menyusut, Ayo Latihan Beban!
- Mengatasi Kecanduan Phone Sex
- Fakta Unik Dari Si Bukit Kembar
- Facial Api Populer di Cina
- Mendinginkan Kosmetik dalam Kulkas, Perlukah?
- Tiga Tanda Pria Sedang Jatuh Cinta
- 8 Tip dan Trik Sederhana di Android yang Sebaiknya kamu Tahu
- Mengatasi Certificate Error (kesalahan sertifikat)
- Download Aplikasi gratis Untuk Android langsung tanpa ribet
- Tips dan Trik download aplikasi HP
- Cara agar video di komputer bisa dimainkan di hape
- "TRIK JITU.." Nelpon SEPUASNYA tanpa kena PULSA sama sekali.. alias GRATIISSS... """
- Tips meningkatkan semangat dan motivasi untuk berlari / jogging.
- Ini Dia Olahraga yang Dianjurkan Rasulullah SAW
- Oh Mie Instan, Begini Toh Cara Memasaknya?
- Cara Menanam Sayuran Pada Batang Pisang
- KETULUSAN BERBUAH KEKAYAAN
- Lima Tanda Anda Menemukan Pasangan yang Tepat
- Amalan Dapat Jodoh Terbaik Oleh Ust. Yusuf Mansur
- Obat Sakit Hati Seorang Ayah Untuk Anaknya Yang Durhaka
- Tips Belanja di Singapura, Cara Mengatasi Kejadian Turis Vietnam
- Trik Untuk Mendapatkan Pernikahan yang Indah
- Tips Sukses Menaikkan Berat Badan
- Tips Berbisnis di Masa Tua
- Mengobati Luka Bakar Lebih Baik dengan Air, Bukan Dioles Mentega
- Trik Cara Membedakan Pria Playboy dengan Pria Baik
- Tips Memilih Wanita dari Kepribadiannya Dalam Tertawa
- Cara Meningkatkan Pengunjung (Traffic) Blog
- BERMAIN DI KUMBUNG JAMUR DESA GUNUNG KENDIL
- Cara Mengatasi Hama Tikus Sawah, Rumah dan Kebun
- Sariawan, Penyakit yang Sembuh Sendiri
0 komentar:
Posting Komentar