-->

Minggu, 30 Mei 2010

Tip Atasi Nyeri Akut


Cedera ringan seperti nyeri pada bahu setelah bermain tenis, golf, bulutangkis, atau nyeri pada bahu setelah membawa barang belanjaan yang berat dari supermartket, serti nyeri tumit sehabis berjalan jauh atau joging, tergolong dalam nyeri akut urat saraf dan sendi.

Ada pula nyeri akut akibat posisi tidur atau posisi kerja yang salah. Salah posisi tidur menimbulkan keluhan sulit menengok atau memiringkan kepala disertai leher dan pundak terasa nyeri dan kaku. Untuk mengatasi berbagai nyeri akut yang bisa terjadi pada urat saraf dan sendi, dr.Hermawan Suryadi, Sp.S, memberikan sejumlah tip ini.

1. Daerah sendi atau otot yang nyeri sebaiknya diistirahatkan. Bila perlu, balut atau gunakan penyangga untuk siku, bahu, lutut, pergelangan kaki, atau lakukan tirah baring selama beberapa hari.

2. Nyeri akut akibat radang atau infeksi tidak boleh dipijat. Pijatan akan membuatnya bertambah bengkak.

3. Atasi nyeri dengan obat antiinflamasi.

4. Bila keluhan nyeri terus berlangsung, segera hubungai dokter. Dokter bisa saja memberikan obat antiinflamasi yang cukup hingga kemungkinan pemberisan anestesi regional.

5. Selanjutnya mungkin diperlukan fisioterapi dengan terapi panas atau dingin serta elektroanalgesik.

6. Obati secara tuntas hingga nyeri hilang sama sekali. Bila tidak, nyeri yang ada dapat berkembang menjadi nyeri menahun. (GHS/dee)



Sumber
Kompas.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Tips Mendaki Gunung untuk Pemula

Mendaki Gunung sekarang adalah salah satu hobi unik yang banyak digemari banyak kalangan. Kegiatan mendaki gunung merupakan petualangan yang menantang, kadang pula merupakan kegiatan yang sangat ekstrim buat seseorang. Orang akan mempunyai perasaan puas tersendiri bila sampai di puncak gunung dan melihat keindahan kawah gunung dari jarak dekat. Tetapi semua itu tidak akan mudah didapatkan tanpa persiapan dan perhitungan yang matang.

Berikut tips mendaki gunung:

Pilih Barang yang Dapat Berfungsi Ganda

Dalam memilih barang yang akan dibawa pergi mendaki gunung selalu cari alat/perlengkapan yang berfungsi ganda, tujuannya apalagi kalau bukan untuk meringankan berat beban yang harus anda bawa. Contoh : Nesting (tempat memasak untuk tentara), bisa digunakan untuk memasak juga untuk tempat makan maupun menyimpan alat-alat mendaki. Alumunium foil, bisa untuk pengganti piring, bisa untuk membungkus sisa nasi untuk dimakan nanti, dan yang penting bisa dilipat hingga tidak memakan tempat di ransel.

Matras

Sebisa mungkin matras disimpan di dalam ransel jika akan pergi ke lokasi yang hutannya lebat, atau jika akan membuka jalur pendakian baru. Banyak pendaki gunung yang lebih senang mengikatkan matras di luar, memang kelihatannya bagus tetapi jika sudah berada di jalur pendakian, baru terasa bahwa metode ini mengakibatkan matras sering nyangkut ke batang pohon dan semak tinggi, lagipula pada saat akan digunakan matrasnya sudah kotor.

Kantung Plastik

Selalu siapkan kantung plastik/ trash bag di dalam ransel anda, karena akan berguna sekali nanti misalnya untuk tempat sampah yang harus anda bawa turun gunung, baju basah dan lain sebagainya. Dapat juga berfungsi untuk lapisan anti air bagi ransel. Atau dapat juga dimanfaatkan sebagai jas hujan saat darurat.
manajeman mendaki

manajeman mendaki

Gunakan selalu kantung plastik untuk mengorganisir barang-barang di dalam ransel anda (dapat dikelompokkan masing-masing pakaian, makanan dan item lainnya), ini untuk mempermudah jika sewaktu-waktu anda ingin memilih pakaian, makanan dsb.

Menyimpan Pakaian

Jika anda meragukan ransel yang anda gunakan kedap air atau tidak, selalu bungkus pakaian anda di dalam kantung plastik, gunanya agar pakaian tidak basah dan lembab.

Sebaiknya pakaian kotor dipisahkan dalam kantung tersendiri dan tidak dicampur dengan pakaian bersih

Menyimpan Makanan

Sebaiknya makanan dikelompokkan sesuai ketahanan/ awetnya makanan disimpan. Untuk makanan yang tidak terlalu tahan lama, sebaiknya dibungkus dengan rapat atau di tempatkan memakai perlakuan khusus. Pilihlah makanan yang bervariasi tetapi mudah dan cepat dalam penyajian. Untuk makanan kaleng ada baiknya tidak terlalu banyak, karena selain berat kita juga harus membawa turun lagi kalengnya setelah dikonsumsi, karena dapat menyebabkan pencemaran lingkungan jika dibuang sembarangan.

Menyimpan Korek Api Batangan

Simpan korek api batangan anda di dalam bekas tempat film (photo), agar korek api anda selalu kering.

Packing Barang / Menyusun Barang Di Ransel

Selalu simpan barang yang paling berat di posisi atas, gunanya agar pada saat ransel digunakan, beban terberat berada di pundak anda dan bukan di pinggang anda hingga memudahkan kaki melangkah saat pendakian gunung maupun saat turun nantinya. Usahakan untuk selalu mengingat-ingat dimana barang bawaan anda di tempatkan di dalam ransel, karena ada kalanya kita akan mencari barang tersebut dengan penerangan yang tidak memadai, jadi akan lebih cepat jika anda mengetahui dengan pasti dimana letak barang yang anda cari tanpa melihatnya sekalipun. Akan lebih baik anda membawa hal-hal yang menunjang selama perjalanan dan jangan membawa barang yang tidak dibutuhkan selama anda mendaki, karena selain tidak akan berguna juga memberatkan bekal bawaan di perjalanan.

Obat- obatan

Ada kalanya penting juga untuk membawa obat-obatan P3K, atau obat-obat pribadi dalam kantung atau tempat yang mudah terjangkau, karena jika kita mengalami keadaan yang darurat obat itu mudah untuk ditemukan semua orang.

Minuman beralkohol

Sebaiknya tidak dibawa. Sering kali orang ditempat dingin membutuhkan minuman yang hangat, akan tetapi minuman beralkohol bukan pilihan yang tepat disana. Oleh karena minuman tersebut dapat memicu pecahnya kapiler darah karena terlalu cepatnya kapiler darah memuai dalam tubuh.

Manajemen Pendakian
Mendaki

Mendaki

Ada baiknya sebelum memulai pendakian, Anda mencari informasi jalur dan angkutan serta info-info penting lainnya pada para pendaki yang pernah berkunjung kesana, karena hal itu akan sangat berguna untuk persiapan pendakian berkaitan dengan bujet (dana), alat dan perlengkapan yang akan dibawa, transportasi apa yang memungkinkan dan paling cepat, berapa lama anda akan menginap, serta makanan apa saja yang akan anda siapkan, berapa banyak air yang harus dibawa, dll. Hal itu sangat penting mengingat kita akan jauh dari fasilitas yang bisa kita dapatkan di perkotaan, sehingga jika terjadi hal-hal yang di luar kendali kita, paling tidak kita ada persiapan sebelumnya.

Cahaya / Lampu

Benda ini sifatnya sangat vital, tetapi kadang kurang diperhatikan. Ada baiknya kita membawa cadangan sumber cahaya di gunung. Bisa memakai senter ataupun penerangan konvensional semacam lilin ataupun lampu minyak. Hal ini dapat dipilih berdasarkan murah dan gampangnya bahan bakarnya didapatkan. Hal lain yang musti menjadi perhatian adalah, jika mengunakan penerangan berupa api harus mewaspadai keamanan dan tempatnya karena akan jadi mimpi buruk jika kita tidak berhati-hati dalam menjaganya. Sediakan pula dop dan baterai cadangan dan simpan di tempat yang mudah dijangkau, sehingga jika dibutuhkan sewaktu-waktu dapat segera ditemukan. Ada baiknya baterai bekas di bawa turun lagi, agar tidak menyebabkan polusi.

Jas Hujan

Perlengkapan satu ini mutlak dibawa walaupun tidak musim hujan, karena perlengkapan ini mempunyai banyak fungsi di gunung. Selain dipakai saat hujan tiba, jas hujan dapat juga digunakan sebagai tenda darurat (bivoak), alas tidur darurat, atap darurat, selimut darurat, juga bisa dipakai sebagai unsur penting tandu darurat. Jadi jangan sepelekan perlengkapan yang satu ini.

Selamat Mendaki…… Sayangilah Hutan Kita……

sumber ::pecintaalam.com


Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Kamis, 27 Mei 2010

Tips Membantu Berhenti Merokok


Selain motivasi dari diri sendiri, perokok yang mau berhenti juga membutuhkan dukungan lingkungan sekitarnya. Menurut dokter spesialis kedokteran jiwa Rumah Sakit Persahabatan, dr Tribowo T Ginting, dalam kampanye bebas rokok bertema "Break Free" di Jakarta, Rabu (26/5/2010), setidaknya ada lima hal yang dapat dilakukan dalam mendukung perokok yang ingin berhenti.

1. Bersihkan rumah dari atribut-atribut rokok seperti bungkus rokok, asbak, dan korek. Lalu, ajaklah rekan-rekan sesama perokok untuk tidak merokok di depan perokok yang ingin berhenti.

2. Bersabarlah, khususnya dalam 1-2 minggu pertama. "Kemungkinan akan timbul perselisihan dengan perokok yang sedang berusaha berhenti," kata dr Bowo.

3. Berikan banyak pujian dan penghargaan kepada yang hendak berhenti merokok. "Hargai keputusan mereka yang ingin berhenti, rayakan kalau dalam 1-2 minggu mereka berhasil," tambah dr Bowo.

4. Sediakan waktu untuk mendengarkan curahan hati dan perasaan perokok yang berusaha berhenti.

5. Alihkan perhatian perokok dengan menyibukkan mereka seperti mengajak jalan-jalan atau melakukan aktivitas fisik seperti olahraga pada waktu-waktu biasanya dia merokok. "Permen dapat mengalihkan perhatian perokok saat dia enggak tau mau apa, dia makan permen," tambah dokter spesialis jantung, dr Aulia Sani.

6. Yang terpenting, yakinkanlah perokok bahwa mereka mampu berhenti atau mengurangi kebiasaan mengonsumsi nikotin.


Sumber
JAKARTA, KOMPAS.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Rabu, 26 Mei 2010

10 Penyebab kegagalan grup band

1. Mereka tidak memiliki tujuan

Jika Anda tidak memiliki tujuan dalam mengembangkan karier, bagaimana Anda bisa mendeteksi sebuah kemajuan? Bisnis musik adalah bisnis yang keras, apalagi jika Anda tidak memiliki panduan yang jelas.

2. Mereka tidak memiliki perangkat

menuju kesuksesan
Berlawanan dengan kepercayaan orang banyak, sebenarnya memang ada sebuah “proses” untuk menjadi musisi professional dan mendapatkan sebuah kontrak rekaman. Industri musik dipenuhi dengan rumor, mitos dan misinformasi yang membuatnya sulit untuk menggoreskan kesuksesan di atasnya. Dengan memahami bagaimana industri musik ini bekerja tentunya dapat menjadi asset yang sangat berharga.
PRESS KIT/PROMO PACK
• Sebuah demo kaset/CD yang berisikan 3-5 lagu TERBAIK band Anda. (Kualitas jelas berpengaruh!)
• Biografi artis. (Informasi penting tentang sang artis, termasuk siapa saja mereka, apa yang mereka lakukan, apa yang sedang mereka kerjakan, dan sebagainya.)
• Daftar lagu (song list). (Seluruh judul lagu yang dibawakan oleh sang artis, milik sendiri atau cover)
• Lirik-lirik lagu. (materi lirik-lirik lagu milik sang artis yang termuat dalam demo mereka.
• Foto artis.

3. Mereka tidak memiliki seseorang untuk memandu karier

Salah satu tanggungjawab dari manajer personal adalah untuk membantu artis mengambil keputusan yang berhubungan dengan karier musik mereka. Masalahnya, kebanyakan artis biasanya tidak memiliki banyak waktu untuk mencari manajemen yang bagus. Biasanya ini terjadi karena kebanyakan manajer yang professional dan berpengalaman, sibuk sendiri dengan klien mereka masing-masing.

4. Mereka menunggu untuk ditemukan

Jika Anda “menunggu untuk ditemukan,” saya punya satu pertanyaan sederhana…
“APA YANG SEBENARNYA YANG KAMU TUNGGU?”
Ini seperti berkata, “Saya sedang menunggu sukses!” Jelas tidak masuk akal! Apa yang dimaksud oleh musisi-musisi ini ketika mereka bilang tengah menunggu untuk ditemukan sebenarnya adalah: “Saya sudah mentok karena benar-benar nggak tahu harus melakukan apa lagi!” Tidak ada yang perlu ditunggu-tunggu, mulai lakukan sesuatu, SEKARANG! Demand discovery, never wait for it!

5. Mereka kurang berdedikasi

Banyak band yang telah manggung bareng selama lebih dari 10 tahun sebelum akhirnya mendapatkan kontrak rekaman! Itulah dedikasi! Itulah kegigihan! Keuletan seperti itulah yang dapat membawa artis/band ke puncak kesuksesan di bisnis musik. Anda tentu tidak perlu tampil 10 tahun lamanya sebelum “keajaiban” terjadi, namun, bila Anda memiliki dedikasi untuk mengarungi suka- duka dan sukses menghalau segala rintangan yang manghalang, agaknya Anda sudah semakin dekat dengan “keajaiban” tersebut.

6. Mereka benar-benar tidak tahu apa yang harus dilakukan
Oke, berikut ini adalah; “3 Rahasia Besar untuk menjadi Sorang Musisi Profesional dan Mendapatkan Kontrak Rekaman!”

• Asah terus bakat Anda! Latihan, latihan, latihan!
• Didiklah diri Anda dengan berbagai pengetahuan tentang bisnis musik! Jangan sekali-sekali beranggapan kalau Anda mengerti semuanya, cari tahu! Jika Anda berfikir akan tahu dengan sendirinya nanti. Anda benar, memang begitu, tapi ini terjadi setelah Anda tersandung dan jatuh berkali-kali. Jauh lebih pelik dari yang Anda bayangkan! Memang asyik-asyik saja belajar sambil mempraktekannya, tapi jangan sampai belajar dari kesalahan yang terjadi berkali-kali, dong! Ini sangat memakan waktu dan sangat menyakitkan bagi diri Anda sendiri tentunya. Carilah fakta-fakta dan pelajari bisnis ini dengan cara yang benar!
• Promosi, promosi, promosi! Mungkin Anda adalah musisi terhebat atau penyanyi paling sensasional yang pernah ada di planet ini, tapi kalau tanpa di dukung promosi, siapa yang tahu?

7. Mereka lebih banyak punya alasan mengapa mereka tidak bisa dibandingkan mereka bisa!

Banyak musisi yang belum apa-apa sudah memasang banyak penghalang di benak mereka. Hal ini malah membuat mereka jauh dari kesuksesan. Jangan biarkan kekurangan PD merongrong bakat atau karier musik yang telah Anda impi-impikan sejak lama. Ego yang sehat malah dibutuhkan dalam bisnis musik. (seorang ego-maniak tidak mendapat tempat di sini!)

8. Mereka tidak memiliki komitmen jangka panjang

Jika Anda tidak jujur melihat diri Anda sendiri sebagai seorang musisi lebih dari 6 bulan sampai satu atau dua tahun, maka Anda sedang melalui sebuah fase yang bagi kita musisi “beneran” selalu berharap agar Anda MENGHILANG secepatnya! Menjadi seorang musisi adalah kerja keras seumur hidup, bukannya iseng-iseng! Musisi-musisi yang sukses di industri musik tidak sekadar memasukkan jempol kaki mereka untuk memeriksa keadaan air, mereka langsung terjun dengan kepala mereka lebih dahulu dan TIDAK pernah melihat ke belakang lagi! Sekali Anda telah menjadi seorang musisi maka seumur hidup Anda akan terus menjadi musisi!

9. Mereka tidak serius

Jika Anda memperlakukan musik hanya sebagai hobi, maka selamanya ia akan seperti itu! Jika Anda tidak menggiring musik dan band Anda menjadi serius, maka tidak seorangpun yang akan mau serius dengan band Anda! Jika tujuan Anda adalah menjadi musisi professional, Anda harus menampilkan diri Anda dan apa yang Anda lakukan secara professional pula!

10. Mereka tidak berbakat sama sekali

Salah satu alasan terbesar mengapa begitu sulit untuk menembus bisnis musik adalah karena bisnis ini merupakan bisnis yang kompleks. Semua orang kebelet menjadi bintang. Apa yang membuatnya semakin sulit ditembus ternyata karena makin banyak lahir musisi jadi-jadian yang merusak kesempatan bagi musisi-musisi berbakat! Label-label rekaman dibombardir dengan demo-demo “sampah” yang sangat jauh dari standar industri musik. Tidak heran makanya demo-demo ini kemudian langsung berakhir di keranjang sampah walau belum sempat dibuka sama sekali! Ini artinya bagi musisi professional, orang tersebut harus menunggu sampai bagian A&R dari label-label rekaman tersebut selesai menyortir satu-persatu ribuan “sampah” tersebut sebelum akhirnya benar-benar dibuka dan disimak oleh mereka.



Sumber
http://ravin.dagdigdug.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html


Kehadiran seorang wanita adalah pelengkap dalam kehidupan seorang pria. Wanita bisa mempengaruhi sikap seorang pria menjadi seorang yang pemimpin, atau justru sebaliknya.

Ada pendapat sebagian wanita yang merasa, mereka bisa hidup tanpa kehadiran seorang pria. Namun, tak dapat dipungkiri, selain hal-hal yang dapat mereka lakukan sendiri, wanita juga sangat mencintai beberapa hal dalam diri seorang pria.

Apa saja yang bisa membuat wanita bertekuk lutut pada pria? Your Tango membeberkan 10 di antaranya.

1. Bentuk tubuh

Perbedaan tubuh antara wanita dan pria merupakan hal yang sangat menggoda kaum hawa. Tangan yang lebih besar, dada bidang dan tubuh yang tegap membuat wanita merasa terlindungi saat berada dekat pasangannya. Bentuk wajah lebih maskulin dan otot kuat adalah bentuk fisik yang membuat pria terlihat provokatif sekaligus seksi.

2. Kemampuan melakukan yang tak dapat dilakukan wanita

Bahkan wanita yang sangat mandiri sekalipun mudah menerima pasangan pria yang memanjakannya. Di samping itu, kekuatan fisik pria membuat mereka lebih kuat mengangkat benda-benda berat atau memusnahkan serangga yang sangat menjijikkan di mata wanita.

3. Sisi sensitif

Saat menyaksikan pria menangis, setiap wanita pasti merasa telah memenangkan hatinya. Air mata merupakan tanda keintiman ekstrem, dan fakta bahwa dia perduli dan mempercayai Anda. Sisi sensitif pria di balik tubuhnya menggambarkan kelembutan yang mampu membuat semua hati wanita meleleh.

4.Aroma

Aroma tubuh khas sehabis mandi, wangi aftershave, cologne dan aroma alami tubuh pria adalah sisi menarik seorang pria yang membangkitkan perasaan lawan jenis. Kombinasi yang seringkali membuat wanita penasaran untuk menyelami pria lebih jauh.

5. Otak

Secara ilmiah, otak pria berbeda dari otak wanita. Kemungkinan itu pula yang menyebabkan pria lebih cenderung menyukai olahraga, teknologi dan hal-hal teknis yang sulit disukai wanita. Perbedaan maskulin dan feminin inilah yang membuat kita terlihat istimewa di mata mereka.

6. Selera humor

Semua wanita menyukai seorang pria dengan rasa humor dan melontarkan lelucon. lewat selera humor pria memancarkan pesona yang membuat mereka dengan mudah menertawakan kekurangan dan tidak terlalu serius.

7. Sifat melindungi

Sikapnya yang melindungi saat dan menjaga saat menyeberang jalan atau membantu menuruni tanjakan membuat wanita merasa tersanjung. Meski bisa menjaga diri sendiri, sebuah perhatian pria akan membuat wanita merasa istimewa.

8. Pakaian

Pakaian khas pria seperti kemeja garis-garis biru atau sweater yang menampakkan bentuk tubuh mereka membuat wanita sering tergila-gila menatapnya.

9. Mengedepankan logika

Berbeda dengan wanita, pria sangat dipengaruhi logika dan akal sehat daripada emosi. Meskipun sedang marah, pria mampu mempertahankan sikap tenang di hadapan kita yang mungkin saja telah lepas kendali. Ketenangan pria membuat wanita merasa lebih aman.

10. Hasrat yang selalu menyala pada orang yang ia cintai

Saat mencintai seseorang, pria akan berusaha menjaga gairah mereka terhadap pasangan meski secara fisik telah banyak perubahan.

Bagi mereka, penampilan fisik bukan hal utama lagi, meski mereka akan senang jika pasangan memakai pakaian yang menunjukkan keseksian di hadapan mereka. Mereka akan menerima semua kekurangan dan kelebihan pasangan seperti wanita menerima hal sama.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html


Ketika terjadi gangguan mulut, entah itu di gusi, gigi atau lidah, ternyata dapat menjadi indikasi Anda mengalami gangguan kesehatan. Sebuah penelitian, seperti dikutip dari laman Aol.com, menyatakan apa yang terjadi di dalam mulut Anda bisa mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan.

Berikut cara mengetahui kondisi kesehatan lewat gangguan kesehatan yang terjadi dalam mulut:

Aroma napas tak sedap

Jelas, biang keladi mulut berbau tak sedap bisa dipicu dari makanan tertentu, seperti bawang putih, durian, dan jenis makanan lainnya. Kurang minum atau tidak menyikat gigi dengan benar pun bisa menjadi penyebab napas Anda beraroma tak sedap.

Tapi, yang lebih berbahaya, gangguan kesehatan yang terjadi di dalam mulut, bisa menjadi awal gejala penyakit ekstraksi gigi dan gangguan tenggorokan hingga kanker mulut. Di luar mulut, bau napas tak sedap dapat dikaitkan dengan masalah sinus, diabetes, gangguan pencernaan, HIV, penyakit hati, kelainan ginjal dan masalah paru-paru. Cobalah lakukan perawatan khusus pada mulut Anda agar bau napas tak segar bisa dihilangkan. Jika perlu, berkonsultasi pada dokter untuk mengatasi masalah ini.

Bibir pecah-pecah atau terdapat luka terbuka

Tidak mendapatkan cukup zat besi, asam folat atau vitamin B-12 bisa menjadi penyebab kanker. Hal sama berlaku untuk perubahan hormonal, alergi makanan dan infeksi virus. Mulut yang teriritasi ini juga telah ditemukan terjadi pada orang yang didiagnosis dengan infeksi kulit atau penyakit lain seperti cacar air, atau yang terparah kanker mulut. Tindik di bagian mulut, cedera atau obat-obatan bisa menjadi penyebab timbulnya penyakit ini. Untuk itu, waspada jika mengalami iritasi di bagian mulut.

Gigi tak terawat

Menurut American Heart Association (AHA) pada Juni 2008, kebersihan gigi dikombinasikan dengan kesehata secara keseluruhan dapat membantu mencegah infeksi katup jantung. Tidak tidak merawat gigi dengan baik bisa berisiko mengalami masalah kesehatan mulut seperti gigi berlubang, abses dan penyakit gusi, yang pada gilirannya dapat menyebabkan bakteri tumbuh lebih subur yang pada akhirnya mengakibatkan infeksi katup jantung.

Gigi tanggal

Kehilangan gigi lebih cepat dapat memprediksi demensia di kemudian hari. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan di Oktober 2007 dari jurnal 'American Dental Association', penulis penelitian itu menunjukkan. tidak jelas apakah hubungan ini saling berkaitan. Meski demikian memang butuh penelitian lanjutan. Sebab, berdasarkan studi Ilmuwan Jepang, hilangnya gigi juga mungkin berkaitan dengan gangguan di bagian kepala, leher, kerongkongan dan kanker paru-paru.

Warna lidah

Kondisi atau warna lidah bisa menandakan kesehatan Anda sedang terganggu. Apakah lidah berwarna putih, menggelap, berbulu, bergelombang atau beralur? Jika iya, kondisi ini bisa terjadi akibat tembakau atau memakan beberapa jenis makanan dan minuman, yang dapat memperburuk kesehatan gigi. Perubahan warna atau bentuk lidah dapat menandakan Anda kekurangan vitamin, mengalami luka atau adanya infeksi jamur. Parahnya lagi, meski kasusnya belum banyak, namun penyebab perubahan-perubahan kondisi lidah bisa diakibatkan alergi parah atau kanker mulut.

Mulut Kering

Apakah Anda pernah merasakan mulut kering sehingga Anda sulit makan, berbicara, atau menelan makanan? Hati-hati, kondisi ini bisa menyebabkan infeksi, penyakit gusi dan rongga mulut. Perbanyak minum air putih sebagai solusi awal masalah ini.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

10 Resep Awet Muda

Selalu ingin terlihat muda adalah dambaan banyak orang. Namun, untuk menjaga keremajaan kulit dan tubuh, seringkali banyak wanita menghalalkan segala cara, termasuk tergoda mencicipi berbagai macam produk kosmetik.

Padahal, jika salah memilih produk justru bisa membuat kulit terlihat lebih tua dan cepat keriput. Bila ingin terlihat muda dan segar setiap hari, coba tips tampil awet muda yang dikutip dari laman Modernmom.com berikut:

1. Gunakan pelembab

Untuk menjaga kulit tetap segar dan lembab, gunakan pelembab kulit di wajah dan tubuh. Pilih pelembab yang cocok untuk Anda, dan oleskan dua kali sehari secara rutin, pagi dan sore hari setelah mandi.

2. Coba pemutihan gigi alami

Seiring waktu, warna gigi bisa menguning akibat konsumsi kopi, teh atau wine. Kondisi ini membuat Anda terlihat lebih tua. Anda dapat memutihkan gigi dengan cepat dengan produk alami. Gunakan stroberi yang dicampur dengan soda kue dipercaya mampu memutihkan gigi dalam sekejap. Atau, menggosok gigi secara rutin, juga bisa menghilangkan noda pada gigi.

3. Tersenyum

Perilaku sederhana ini bisa membuat wajah Anda lebih segar dan cerah. Tersenyum juga membuat Anda merasa muda.

4. Tidur cukup

Kurang tidur bisa menyebabkan mata terlihat bengkak, kulit pucat dan kusam dan kulit wajah terlihat mengendur. Untuk itu lakukan tidur yang cukup 7-8 jam per malam agar penampilan Anda terlihat lebih segar.

5. Gunakan kosmetik tepat

Kulit kering bisa memperlihatkan usia lebih tua. Jangan menggunakan kosmetik dengan serbuk tabur jika kulit Anda termasuk jenis kulit kering. Karena, serbuk tabur cenderung membuat garis-garis halus dan kerutan terlihat lebih nyata. Lebih baik, gunakan produk cream, agar guratan halus tersamarkan.

6. Gunakan selalu tabir surya

Gunakan selalu tabir surya untuk melindungi kulit Anda. Khsus untuk wajah, hanya gunakan di daerah T (dahi, hidung, dan area dagu), jika Anda memiliki kulit berminyak.

7. Hindari maskara terlalu tebal

Usap Mascara dengan tisu sebelum menerapkannya ke bulu mata agar tampak lebih alami. Dan, gunakan pelentik bulu mata sebelum menggunakan maskara.

8. Bibir lembab

Gunakan lipstik yang memiliki pelembab, hindari lipstik matte, karena bisa membuat bibir terlihat kering, dan menimbulkan garis di bibir. Jika Anda tidak ingin mengenakan lipstik berwarna, coba lip balm atau lip gloss. Nuansa sedikit gelap dari warna alami bibir akan mencerahkan kulit Anda.

9. Perbanyak air putih

Minum 6-8 gelas sehari adalah jumlah yang disarankan, dan akan menjaga kulit terhindar dari dehidrasi.

10. Berdiri Tegak

Berdirilah tegak dan percaya diri. Tidak hanya akan membuat Anda terlihat lima tahun lebih muda, itu akan membuat Anda terlihat lebih kurus 4 kg dalam hitungan detik.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html


Variasi makanan untuk sebuah keluarga berawal dari keranjang belanja. Yang jadi pertanyaan, apakah keranjang belanja mingguan para ibu penuh buah dan sayuran, atau lebih banyak berisi camilan dan kudapan yang kurang bergizi?

Sebagian ibu tidak menyadari bahwa variasi makanan untuk keluarga sesungguhnya bermula dari bahan belanjaan yang akan dibeli. Yang para ibu beli di supermarket atau pasar tradisional, minggu demi minggu biasanya akan mempengaruhi variasi makanan serta selera makan terhadap makanan tersebut.

Bagaimana agar kreatif berbelanja bulanan sesuai kebutuhan, dan bisa meningkatkan selera makan keluarga?

Sisca Soewitomo, pakar masakan yang juga brand ambassador dari sebuah produk penyedap masakan mengungkapkan, cara paling cerdas berbelanja adalah dengan mencatat anggaran dan daftar belanja bulanan yang dibutuhkan sebelum memutuskan untuk pergi ke pusat perbelanjaan. Sisca mengatakan biasanya para ibu memang harus fokus membeli barang sesuai dengan kebutuhan dan daftar belanjaannya.

Hal ini penting untuk menghindari godaan membeli makanan yang tidak masuk dalam prioritas utama. Keuntungan lainnya, daftar belanja akan membuat para ibu lebih disiplin membeli barang sesuai rencana. Kalaupun keluar dari rencana belanjaan, tidak terlalu jauh dari daftar yang telah ditulis sebelumnya. "Daftar belanjaan juga akan membuat para ibu tidak menghabiskan waktu yang lama ketika berbelanja di supermarket maupun pasar tradisional," kata Sisca menambahkan.

Begitu tiba di pusat perbelanjaan hendaknya para ibu mulai mencari kebutuhan yang terpenting lebih dulu. Misalnya beras, daging, atau minyak goreng. Urutan dalam daftar belanja akan memudahkan para ibu dalam berbelanja. "Perlu diingat bahwa para ibu harus menghindari ’belanja mata’ yang menimbulkan keinginan untuk membeli hal-hal lain yang tidak terlalu penting," ujar Sisca menegaskan.



Membiasakan diri berbelanja sesuai daftar belanjaan awalnya mungkin sulit. "Tapi, jika terbiasa, akan membuat para ibu lebih kreatif dan teratur." Bagaimana membuat daftar belanja yang cermat? Itu tergantung dari cara ibu mengaturnya. Bisa menggunakan buku kecil untuk mencatat, atau manfaatkan kertas bekas untuk membuat daftar bahan-bahan makanan yang harus dibeli.

Saat ini, fasilitas telepon selular yang sudah dilengkapi fasilitas notes yang memungkinkan para ibu menyimpan data daftar belanjaan. Kapanpun lupa, dokumen-dokumen tersebut bisa dengan mudah ditengok.

Pada prakteknya ada kelompok ibu yang menyukai metode berbelanja seminggu sekali, tapi ada juga yang memilih melakukannya sebulan dua kali ataupun sebulan sekali. Metode mana pun sah sah saja, asal ibu tahu periode waktu dalam berbelanja. Belanja bulanan idealnya dilakukan satu atau dua kali sebulan. Disarankan ibu dapat membeli kebutuhan makanan pokok yang awet selama satu bulan, misalnya makanan kaleng atau susu bubuk.

Belanja bulanan dapat menjadi pilihan tepat karena kunjungan ke pusat belanja bisa diminimalisir. Artinya, pengeluaran belanja ibu baik dari segi ongkos maupun tambahan keinginan membeli barang-barang lainnya juga berkurang.

Bila yang dipilih adalah Belanja mingguan, bahan makanan yang dibeli juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan mingguan keluarga, misalkan untuk membeli daging, ikan, dan sayuran segar.

Terakhir, ada pilihan belanja harian, untuk mencukupi kebutuhan dapur sehari-hari seperti daging, tempe, ayam, atau bumbu dapur yang tidak bisa awet dalam hitungan minggu atau bulan. Agar efektif, pilih belanja di pasar atau warung terdekat.

Untuk bisa membuat daftar belanja, ibu juga harus memiliki rencana. Jika ingin berbelanja sekali seminggu, catat kalender dan cermati kegiatan ibu dan keluarga selama seminggu ke depan yang mungkin dapat mempengaruhi atau mengubah jadwal makan. Misalnya:

- Rabu dan Jumat malam, suami berlatih futsal.

- Senin pagi, si sulung menghadapi ujian.

- Minggu, acara keluarga di taman bermain.

- Sabtu malam, makan di luar atau acara reuni bersama teman-teman suami.

Dari catatan seperti ini, maka ibu dapat menyimpulkan bahwa Rabu, Jumat, dan Sabtu tidak perlu memasak hidangan lengkap. Namun bisa diakali dengan hidangan sederhana yang bisa dengan mudah disiapkan oleh asisten rumah tangga. Dari situ, ibu dapat menentukan resep untuk menu utama, camilan, serta resep hidangan penutup untuk digunakan sewaktu-waktu dalam seminggu, atau masakan yang cocok disantap saat akhir pekan saja.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Tampil Cantik dalam Sekejap

Setiap wanita pasti ingin selalu terlihat cantik dan menarik. Dengan penampilan menarik, rasa percaya diri meningkat, beraktivitas pun terasa lebih bersemangat. Jika datang ke kantor dengan wajah kucel tanpa dandanan, Anda akan terlihat kuyu dan pucat.

Untuk tampil memikat, tidak perlu riasan yang berlebihan. Cukup dandan kilat yang tak membuang waktu lama. Ikuti tips berikut ini!

1. Sikat gigi

Menyikat gigi adalah tahap awal untuk membuat Anda tampil cantik dan segar. Make up artist Kimara Ahner menyarankan, agar bibir terlihat indah, saat menyikat gigi, sikat juga bibir Anda. Hal itu bisa mengangkat sel-sel kulit mati yang ada di bibir. Bibir terlihat lebih kenyal dan lipstik akan menempel dengan sempurna. Tapi pastikan Anda menyikat bibir dengan lembut agar tak terluka.

2. Lindungi wajah

Gunakan foundation dengan warna yang sesuai kulit Anda. Jika sering keluar kantor, pakailah alas bedak yang mengandung sun protection factor ( SPF), untuk melindungi kulit dari sengatan sinar matahari. Lalu pakailah bedak secara merata agar wajah terlihat segar dan tidak berminyak.

3. Bentuk alis

Alis adalah bingkai dari wajah Anda. Menurut Doris Dalton, dari Dalton Color Cosmetics, dengan membentuk alis, karakter wajah Anda akan lebih terlihat.

4. Percantik mata

Agar terlihat makin segar, oleskan under eye cream untuk menutupi kantong mata. Lalu gunakan eye liner untuk mempertegas garis mata. Lanjutkan dengan menggunakan maskara. Taburkan juga sedikit eye shadow dengan warna natural. Mata Anda pasti akan terlihat lebih hidup.

5. Pulas bibir

Oleskan sedikit pelembab bibir lalu gunakan lipstik yang sesuai dengan warna baju Anda. Jika Anda ingin lebih cepat, oleskan saja lipstik yang mengandung pelembab. Untuk kesan lebih segar, pulaskan lip shine.

6. Hias Pipi

Jangan lupa memulas blush on di pipi. Pemakaian blush on akan membuat pipi Anda terlihat segar dan berseri-seri.

Setelah selesai berdandan, ambil nafas panjang dan rasakan oksigen yang mengalir dalam tubuh dan otak Anda. Hadapi hari dengan pikiran positif dan tersenyumlah. Anda pasti akan terlihat cantik luar dan dalam.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Olahraga teratur, mengonsumsi makanan dan minuman penambah energi saat sarapan, serta mengunyah makanan ringan di sela-sela jam makan, memang terbukti bisa menstabilkan gula darah dan menghambat stres.

Namun, banyaknya aktivitas dan buruknya cuaca terkadang juga bisa menjadi pemicu timbulnya stres. Untuk menangkal stres, berikut jenis makanan yang bisa menurunkan energi emosional Anda, seperti di kutip dari laman msn.com.

Jeruk

Sebuah penelitian di Jerman di Psychopharmacology, menemukan vitamin C bisa membantu mengurangi stres, menurunkan tekanan darah dan membuat kadar kortisol kembali ke tingkat normal. Vitamin C juga terkenal untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Ubi jalar

Ubi jalar dapat membantu mengurangi stres karena dapat memenuhi kebutuhan karbohidrat yang bisa meredam stres. Makanan ini kaya vitamin, betakaroten, serat, sehingga membantu proses tubuh Anda tetap mendapat asupan karbohidrat.

Aprikot kering

Buah ini kaya magnesium yang merupakan pengusir stres, dan berkhasiat untuk merelaksasi otot dari dalam secara alami.

Almond, pistachio dan walnut

Almond kaya kandungan vitamin B dan vitamin E, yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, termasuk kenari dan pistachio yang dapat menurunkan tekanan darah.

Kalkun

Daging unggas satu ini mengandung asam amino yang disebut L-tryptophan. Asam amino ini memicu pelepasan serotonin, kimia otak yang bisa meningkatkan mood. Ini adalah alasan mereka yang mengonsumsi kalkun lebih relaks, terutama setelah makan itu. Karena, L-Tryptophan memiliki efek menenangkan.

Bayam

Kekurangan magnesium bisa menyebabkan migrain dan perasaan lelah. Satu mangkuk bayam rebus bisa menyediakan 40 persen dari kebutuhan magnesium harian Anda.

Salmon

Diet tinggi asam lemak omega-3 melindungi terhadap penyakit jantung. Sebuah studi dari Diabetes & Metabolisme menemukan bahwa omega-3 mempertahankan kortisol hormon stres tetap stabil dan adrenalin dari puncak.

Avokad

Lemak tak jenuh tunggal dan potasium dalam avokad membantu menurunkan tekanan darah. 'The National Heart, Lung, and Blood Institute' mengatakan, salah satu cara terbaik untuk menurunkan tekanan darah adalah dengan mengonsumsi cukup kalium (avokad memiliki lebih banyak kalium daripada pisang).

Sayuran hijau

Brokoli dan sayuran hijau gelap lainnya mengandung vitamin yang membantu menenangkan pikiran dan tubuh saat stres.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Minggu, 23 Mei 2010

Memilih Produk Perawatan Rambut


Rambut indah ala Barbie Rapunzel atau fotomodel kini bukan hanya mimpi, seiring dengan banyaknya produk perawatan rambut. Banyak produk yang menawarkan perawatan rambut dengan harga terjangkau.

Inilah beberapa produk tersebut:

MK3 Ecology dari Makarizo
Harga : Rp 90-150 ribu

Terdiri atas rangkaian perawatan rambut, dari sampo, conditioner, krim, spray, serum, hingga masker. MK3 Ecology menggunakan bahan-bahan alami, seperti daun Baobab--tanaman dari Afrika yang dapat melindungi warna pada batang rambut dari oksidasi. Lalu ada Sebaryl dari Horse Chesnut, yang efektif mengatur kadar minyak pada kulit kepala. Ekstrak tumbuh-tumbuhan dari beras bisa memperbaiki, melembapkan, dan menguatkan batang rambut. Sedangkan Bitter Orange dari Brasil berfungsi menangkal radikal bebas.

Power Clear dari Serie Expert L'Oreal Professionnel
Harga : Rp 150 ribu
Sampo Power Clear mengandalkan kandungan selenium AP (selenium disulfide) yang memiliki kemampuan berlipat ganda dan lebih cepat dalam mengatasi ketombe yang serius. Bau belerang kuat dari selenium disulfide tidak tercium dalam sampo ini. Mereka mengolah selenium disulfide menjadi zat yang lebih nyaman dengan wewangian segar, seperti peppermint, pine needles, dan buah-buahan redcurrant.

Thermo Repair dari Serie Expert L'Oreal Professionnel
Harga: Rp 190 ribu
Produk ini tepat untuk para wanita yang sering menggunakan alat penataan rambut, seperti blow dryer dan alat catok. Produk berbentuk krim ini menggunakan teknologi Amidocell yang justru mampu bekerja aktif untuk merawat rambut dengan bantuan panas alat blow dry dan catok. Produk ini bisa membuat rambut lembut berkilau.

Anti-Dandruff Serum dari Rudy Hadisuwarno Cosmetics
Harga: Rp 60 ribu, terdiri atas enam botol

Serum ini cukup dioles dan dipijatkan pada kulit kepala tiga kali seminggu sebanyak satu botol. Produk hasil kerja sama Rudy Hadisuwarno dengan Martha Tilaar ini memiliki tiga kandungan aktif dalam mengatasi ketombe. Pertama adalah Climbazole, bahan yang efektif menghilangkan ketombe. Kedua, ekstrak Chamomilla recutita, berfungsi mengurangi gatal, kemerahan, dan iritasi ringan pada kulit kepala. Ketiga, ekstrak daun Adiantum Capillus veneris, Lawsonia inermis, dan Barosma betullina, yang membersihkan serta menjaga



Sumber
TEMPO Interaktif, Jakarta

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Sabtu, 22 Mei 2010

10 cara menjadi pintar

Belajar mendadak menjelang ujian memang tidak efektif. Paling nggak sebulan sebelum ulangan adalah masa ideal buat mengulang pelajaran. Materi yang banyak bukan masalah. Ada sepuluh cara pintar supaya waktu belajar kita menjadi efektif.

1. Belajar itu memahami bukan sekedar menghapal
Ya, fungsi utama kenapa kita harus belajar adalah memahami hal-hal baru. Kita boleh hapal 100% semua detail pelajaran, tapi yang lebih penting adalah apakah kita sudah mengerti betul dengan semua materi yang dihapal itu. Jadi sebelum menghapal, selalu usahakan untuk memahami dulu garis besar materi pelajaran.

2. Membaca adalah kunci belajar
Supaya kita bisa paham, minimal bacalah materi baru dua kali dalam sehari, yakni sebelum dan sesudah materi itu diterangkan oleh guru. Karena otak sudah mengolah materi tersebut sebanyak tiga kali jadi bisa dijamin bakal tersimpan cukup lama di otak kita.

3. Mencatat pokok-pokok pelajaran
Tinggalkan catatan pelajaran yang panjang. Ambil intisari atau kesimpulan dari setiap pelajaran yang sudah dibaca ulang. Kata-kata kunci inilah yang nanti berguna waktu kita mengulang pelajaran selama ujian.

4. Hapalkan kata-kata kunci
Kadang, mau tidak mau kita harus menghapal materi pelajaran yang lumayan banyak. Sebenarnya ini bisa disiasati. Buatlah kata-kata kunci dari setiap hapalan, supaya mudah diingat pada saat otak kita memanggilnya. Misal, kata kunci untuk nama-nama warna pelangi adalah MEJIKUHIBINIU, artinya merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila dan ungu.

5. Pilih waktu belajar yang tepat
Waktu belajar yang paling enak adalah pada saaat badan kita masih segar. Memang tidak semua orang punya waktu belajar enak yang sama lo. Tapi biasanya, pagi hari adalah waktu yang tepat untuk berkonsentrasi penuh. Gunakan saat ini untuk mengolah materi-materi baru. Sisa-sisa energi bisa digunakan untuk mengulang pelajaran dan mengerjakan pekerjaan rumah.

6. Bangun suasana belajar yang nyaman
Banyak hal yang bisa buat suasana belajar menjadi nyaman. Kita bisa pilih lagu yang sesuai dengan mood kita. Tempat belajar juga bisa kita sesuaikan. Kalau sedang bosan di kamar bisa di teras atau di perpustakaan. Kuncinya jangan sampai aktivitas belajar kita mengganggu dan terganggu oleh pihak lain.

7. Bentuk Kelompok Belajar
Kalau lagi bosan belajar sendiri, bisa belajar bareng dengan teman. Tidak usah banyak-banyak karena tidak bakal efektif, maksimal lima orang. Buat pembagian materi untuk dipelajari masing-masing orang. Kemudian setiap orang secara bergilir menerangkan materi yang dikuasainya itu ke seluruh anggota lainnya. Suasana belajar seperti ini biasanya seru dan kita dijamin bakalan susah untuk mengantuk.

8. Latih sendiri kemampuan kita
Sebenarnya kita bisa melatih sendiri kemampuan otak kita. Pada setiap akhir bab pelajaran, biasanya selalu diberikan soal-soal latihan. Tanpa perlu menunggu instruksi dari guru, coba jawab semua pertanyaan tersebut dan periksa sejauh mana kemampuan kita. Kalau materi jawaban tidak ada di buku, cobalah tanya ke guru.

9. Kembangkan materi yang sudah dipelajari
Kalau kita sudah mengulang materi dan menjawab semua soal latihan, jangan langsung tutup buku. Cobalah kita berpikir kritis ala ilmuwan. Buatlah beberapa pertanyaan yang belum disertakan dalam soal latihan. Minta tolong guru untuk menjawabnya. Kalau belum puas, cari jawabannya pada buku referensi lain atau internet. Cara ini mengajak kita untuk selalu berpikir ke depan dan kritis.

10. Sediakan waktu untuk istirahat
Belajar boleh kencang, tapi jangan lupa untuk istirahat. Kalau di kelas, setiap jeda pelajaran gunakan untuk melemaskan badan dan pikiran. Setiap 30-45 menit waktu belajar kita di rumah selalu selingi dengan istirahat. Kalau pikiran sudah suntuk, percuma saja memaksakan diri. Setelah istirahat, badan menjadi segar dan otak pun siap menerima materi baru.

Satu lagi, tujuan dari ulangan dan ujian adalah mengukur sejauh mana kemampuan kita untuk memahami materi pelajaran di sekolah. Selain menjawab soal-soal latihan, ada cara lain untuk mengetes apakah kita sudah paham suatu materi atau belum. Coba kita jelaskan dengan kata-kata sendiri setiap materi yang sudah dipelajari. Kalau kita bisa menerangkan dengan jelas dan teratur – tak perlu detail – berarti kita sudah paham.



Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

6 Penyakit Orang Kantoran


Di zaman modern sekarang ini, para pekerja lebih banyak menghabiskan waktunya di belakang meja. Menurut data Urban Institute, jumlah pekerjaan yang membutuhkan aktivitas fisik memang telah bekurang 10 persen di tahun 1950.

Duduk berjam-jam di belakang meja bukannya tanpa risiko. Gangguan kesehatan seperti nyeri punggung, mata lelah, hingga gangguan tidur bisa ditimbulkan dari gaya hidup kurang gerak ditambah lingkungan kerja yang penuh stres tersebut. Apa saja risiko kesehatan yang mengintai "orang kantoran?"

1. Sindrom karpal tunnel Sindrom ini merupakan gejala dari adanya nyeri, rasa kesemutan, serta baal di jari tangan. Gangguan ini bisa timbul karena penekanan mekanis yang berulang dan ritmis, seperti mengetik. Untuk mencegahnya, lakukan peregangan ringan untuk mengendurkan tegangan di pergelangan tangan. Setelah mengetik, istirahatkan tangan sejak. Konsultasikan pada dokter jika gejala dirasakan cukup mengganggu.

2. Nyeri punggung bawah Duduk selama berjam-jam, terlebih dengan postur tubuh yang salah atau kursi yang ergonomis, bisa berakibat buruk pada tulang belakang. Menurut sebuah penelitian, nyeri punggung merupakan alasan utama para karyawan untuk mangkir dari pekerjaan. Posisi duduk yang benar adalah duduk dengan membagi beban berat tubuh sehingga tidak hanya bertumpu pada pinggang.

Selain memerhatikan postur tubuh saat duduk, olahraga secara teratur termasuk aktivitas pengencangan perut bisa mengurangi rasa nyeri di bagian punggung bawah. Selain itu, hindari duduk dengan kondisi dompet terlalu penuh karena bisa menimbulkan tekanan pada saraf di bagian panggul.

3. Masalah pada sendi Tubuh manusia diciptakan untuk bergerak dan berada dalam satu posisi yang lama bisa membuat sendi tegang. Karena itu, secara teratur berdiri dan berjalan-jalanlah di sela waktu kerja.

4. Mata lelah Menatap layar komputer terlalu lama bisa membuat penglihatan terganggu dan mata sensitif. Menurut Mayo Clinic, gejala-gejala seperti mata kering, berair, sakit kepala, atau sakit leher, bisa digolongkan sebagai gejala mata lelah (eyestrain). Untuk mencegahnya, besarkan ukuran huruf di layar komputer sehingga Anda tidak perlu terlalu sering berkedip. Selain itu, kurangi pancaran sinar dari layar komputer dan istirahatkan mata secara berkala dengan cara menatap ke arah lain.

5. Bakteri Meja kerja, dalam hal kandungan bakterinya, ternyata lebih banyak dan lebih kotor dibanding toilet. "Bakteri berkumpul di meja karena biasanya orang melakukan banyak hal di sana, mulai dari makan dan menyimpan benda, namun jarang membersihkannya," kata ahli mikrobiologi dari Universitas Arizona, Dr Charles Gerba. Anda bisa mengurangi jumlah bakteri dengan rutin membersihkan meja dengan lap dan cairan antibakteri setiap harinya.

6. Situasi stres Satu dari enam pekerja di Amerika mengatakan, rasa kesal dan marah di kantor bisa menimbulkan dampak buruk. Sekitar 2-3 persen mengatakan, mereka pernah menampar atau memukul rekan kerjanya. Selain itu, 22 persen pekerja mengaku pernah menangis akibat rasa stres di tempat kerja.

Tekanan atau stressor kecil bisa dikendalikan dengan cara menarik napas panjang dan melakukan teknik relaksasi yang bisa dilakukan sambil duduk. Atau, luangkan waktu untuk berjalan-jalan di taman dan tempat lain untuk mengalihkan perhatian sejenak. Konflik yang terjadi dengan rekan kerja bisa diatasi dengan bantuan mediasi pihak ketiga agar tidak menumpuk dan menimbulkan tindakan yang tak diharapkan.




Sumber
Kompas.com


Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Jumat, 21 Mei 2010


Pecandu kerja alias workaholic memang tak sehat. Mungkin Anda jadi jauh dengan keluarga gara-gara lebih sering menghabiskan waktu di tempat kerja. Namun, di zaman sekarang, jika tak bekerja lebih keras, mungkin sulit untuk bertahan di tengah kompetisi globalisasi.

Begini cara menjadi pecandu kerja yang sehat:

1. Luangkan Waktu untuk Olahraga Punya jadwal teratur untuk olahraga dapat menjaga suasana hati di kantor saat sedang memanas. Olahraga tak hanya menjaga bentuk tubuh tetap indah, tetapi juga meringankan ketegangan di otot dan merilekskan pikiran. Usahakan bangun lebih pagi untuk lari di mesin treadmill sambil menonton berita pagi.

2. Bikin Spa di Kantor Memang penting untuk tetap rileks sepanjang hari. Pijat adalah cara terbaik untuk mengenyahkan ketegangan di tubuh. Jika sulit untuk keluar kantor, cobalah mesin kursi pijat yang banyak ditawarkan di mal. Beli satu dan letakkan di kantor. Duduklah dan biarkan mesin bekerja ketika stres dan ketegangan sudah tak tertahankan lagi.

3. Pilih Minuman Hangat Para pecandu kerja tahu bahwa kafein dapat membuat mereka tahan kerja lama. Supaya lebih nikmat, sajian kopi sebaiknya selalu hangat. Sekarang sudah dijual cangkir kopi yang disambungkan ke USB di komputer untuk menjaga minuman tetap hangat.

4. Utamakan Keluarga Menurut para psikolog, keseimbangan antara kehidupan pribadi dan kerja merupakan dasar untuk tetap sehat. Coba hitung berapa jam sehari Anda habiskan di kantor setiap pekan. Dari perhitungan itu, Anda akan mendapatkan gambaran realistis betapa tak seimbangnya hidup Anda. Jangan lewatkan peristiwa-peristiwa penting dalam keluarga seperti ulang tahun pasangan dan anak-anak, juga ulang tahun perkawinan.

5. Miliki Hobi Percayalah, hobi itu bukan hanya milik kaum pensiunan. Hobi merupakan hal terbaik yang bikin pecandu kerja berhenti memikirkan pekerjaan.

6. Tinggalkan Pekerjaan di Kantor Berada di tengah keluarga tak ada artinya jika Anda masih memegang PDA untuk menjawab e-mail soal pekerjaan dan tak henti-hentinya memberikan instruksi lewat telepon genggam. Buat peraturan ketat yang bikin Anda meninggalkan semua tetek bengek pekerjaan di kantor. Jika perlu, Anda tinggal 15 menit lebih lama untuk menjawab semua e-mail yang masuk. Keluarga akan berterima kasih akan perhatian Anda untuk mereka.

7. Tidur Cukup Tidur cukup akan membantu Anda tetap efisien meskipun harus bekerja hingga larut malam. Sebaliknya, tidur siang selama 20 hingga 30 menit dapat menjaga Anda berada di puncak terus. Penelitian terakhir membuktikan bahwa tidur siang singkat merupakan cara mendapatkan energi kembali tanpa kesulitan tidur di malam hari.

8. Pilah-pilih Pekerjaan Bikin daftar tugas yang ingin Anda kerjakan seharian. Pastikan untuk memprioritaskan tugas-tugas dan terus membenahinya. Buat batas untuk jumlah tugas yang dilakukan seharian dan terus patuhi itu. Coba untuk mengatakan “tidak” ketika ditawari mengerjakan satu proyek tambahan, khususnya ketika Anda tak mau proyek yang lain jadi hancur berantakan.



Sumber
JAKARTA, KOMPAS.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Tips Memilih Warna Lipstik

Anda boleh saja ingin memiliki lipstik yang warnanya bagus di bibir orang lain. Tetapi, bisa jadi saat menggunakannya, justru tidak terlihat bagus di bibir Anda.

Mendapatkan warna perona bibir yang tepat memang gampang-gampang susah. Untuk mempermudahnya pertimbangkan lima hal berikut:

1. Ketahui warna kulit

Jika warna kulit Anda lebih gelap, lipstik warna coklat, plum atau merah akan terlihat pas. Lalu jika warna kulit Anda lebih terang, pilihlah lipstik warna oranye, nude atau pink. Dan, jika warna kulit Anda kecoklatan pilih warna merah atau coklat terang. Pilihlah selalu warna lipstik yang membuat warna kulit terlihat lebih terang.

2. Pertimbangkan ukuran bibir

Wanita yang memiliki bibir penuh akan lebih cantik menggunakan lipstik warna natural dan lembut. Karena warna lipstik yang cerah, malah membuat bibir terlihat lebih besar. Lalu, wanita yang memiliki bibir tipis, paling tepat menggunakan warna natural. Warna gelap dapat memberi kesan bibir lebih tipis. Tambahkan lip gloss di atas lipstik dapat membuat tampilan bibir lebih tebal.



3. Pertimbangkan warna rambut

Sesuaikan juga warna rambut Anda dengan warna lisptik. Terutama jika Anda mewarnai rambut dengan warna-warna cerah.

4. Pilih yang tidak lebih gelap dari warna kulit

Pilihlah lipstik yang tidak lebih gelap dua tingkat dari warna alami bibir. Untuk memilih warna, aplikasikan lipstik ke bibir. Jika tampak sedikit lebih gelap dari warna bibir alami, berarti warna yang tepat.

5. Sesuikan warna lipstik dengan acara

Ketahui aturan praktis, menggunakan lipstik. Yaitu gunakan warna terang untuk siang hari, dan warna gelap untuk malam. Matte, cream dan lipstik krim untuk siang hari, dan tinggal ditambahkan lipgloss acara formal malam hari.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

3 Tipe Motivasi di Dunia Kerja

Setiap orang pasti memiliki filosofi yang berpandangan bahwa "Hari ini harus lebih baik dari kemarin". Pernyataan ini pun bisa dijadikan suatu motivasi seseorang dalam melangkah ke depan.

Seperti diketahui, motivasi merupakan faktor pendukung dominan seseorang untuk bisa meningkatkan produktivitas. Dengan adanya motivasi semangat kerja seseorang bisa makin terpacu. Menurut Ketua Asosiasi Produktivitas Nasional Indonesia, Mujiman menyatakan bahwa motivasi yang dimiliki seseorang selalu berhubungan dengan etos kerja.

"Adanya motivasi bisa mengubah hidup dan memberi semangat," katanya saat ditemui dalam acara 'Kick Off, Fatigon Aksi Semangat Indonesia', Rabu 19 Mei 2010.

Untuk itu, Mujiman pun mengajak Anda untuk mengenal beberapa tipe motivasi yang berhubungan dengan etos kerja. Tipe motivasi seperti apakah yang Anda miliki:

Motivasi nilai ekonomis

Biasanya orang yang memiliki motivasi ekonomi, selalu berhubungan dengan akumulasi keuntungan yang bisa diperoleh dengan jumlah nominal. "Jika seseorang berkerja selalu dilandasi nilai ekonomis, pasti setiap pekerjaan yang dijalani diukur dengan upah," kata Mujiman.

Motivasi etos sosial

Bekerja mencari nafkah, tapi juga bekerja untuk kebutuhan eksistensi diri

Motivasi Spiritual

Merupakan motivasi yang timbul akibat semangat dan dorongan baik dari dalam diri sendiri maupun dari luar.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

1. Milikilah perhatian dan minat yang sejujur-jujurnya terhadap orang lain.

2. Bersenyumlah. Senyum yang terbit dari hati dan jiwa sangat mahal harganya didunia ini. Karena senyum berarti : saya suka padamu, kau membahagiakan saya, saya senang sekali bertemu dengan engkau.

3. Ingatlah bahwa nama orang baginya adalah bunyi yang paling merdu diseluruh dunia.

4. Jadilah seorang pendengar yang baik dan berilah dorongan sebanyak-banyaknya untuk bicara tentang dirinya sendiri.

5. Bicaralah tentang hal-hal yang menarik perhatian orang yang anda hadapi.

6. Usahakanlah supaya orang lain itu merasa bangga dan penting dan kagumilah dengan ikhlas.

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

1. Cara satu-satunya untuk memenangkan dalam pertengkaran ialah jangan bertengkar.

2. Hormatilah pendapat orang lain, jangan sekali-kali mengatakan bahwa dia itu salah.

3. Jika anda salah cepatlah mengatakannya dengan terus terang.

4. Mulailah dengan cara yang ramah tamah.

5. Cobalah segera merubah orang dalam semangat yaa….yaa…yaa.

6. Biarlah orang yang anda hadapi itu yang banyak bicara.

7. Biarlah orang lain mengira bahwa gagasan itu datangnya dari dia.

8. Cobalah melihat melalui kacamata orang lain.

9. Bersikaplah simpatik (penuh simpatik) terhadap gagasan dan pendapat orang lain.

10. Sentuhlah perasaan mereka yang mulia dan bagus-bagus.

11. Jelaskanlah gagasan anda dengan cara sedemikian rupa, sehingga orang bisa melihatnya.

12. Tantanglah orang itu.



Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Gejala Depresi

Karena kita sering bekerja dan banyak tantangan…kadang kita tidak tahu …kalau kita sedang depresi, dan kita mencegah depresi misalkan karokean, main futsal, dekat with some one :), jalan- jalan.


ok ini gejala nya

Berikut ini gejala-gejala yang dialami seseorang yang mengalami depresi.

1. Sakit Kepala
Seseorang yang mengalami depresi sering mengalami sakit kepala atau migran yang sangat buruk.

2. Sakit Punggung
Sama halnya dengan sakit kepala, depresi juga membuat sakit punggung semakan parah.

3. Nyeri Otot
Jika Anda merasakan pegal-pegal atau nyeri otot yang berlebihan, kemungkinan Anda mengalami depresi.

4. Masalah Perut
Mual-mual, diare atau sembelit kronis adalah salah satu ciri-ciri masalah perut yang dialami karena depresi.

5. Insomnia
Banyak orang yang mengalami depresi mengeluh karena sulit tidur.

6. Nafsu Makan
Perubahan nafsu makan sering disebabkan oleh depresi juga.

sumber ini dirangkum dari wolipop.com



Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Trik Meredakan Tangisan Bayi

Mungkin trik ini, blm tepat ke saya, tapi bisa juga…kalau dulu…waktu adek masih kecil, sering nangis malam. mungkin bisa bantu meredakan. dari pada saya mengomong ngelantur…dibaca deh trik nya.

Menggendongnya
Bayi yang baru lahir hingga berumur 6 bulan akan sering menangis untuk meminta orang tua menggendongnya. Ia akan merasa nyaman dan aman saat seseorang memeluknya.

Sentuhan kulit
Saat menggendong, dekaplah si kecil ke dada Anda, Sentuh wajahnya dengan wajah Anda. Sentuhan kulit Anda akan memberi kehangatan baginya. Ia pun merasa nyaman.

Kontak mata
Pandanglah mata anak Anda. Dengan pandangan lembut, katakan padanya untuk berhenti menangis. Walau belum bisa berkomunikasi, namun bayi Anda sudah bisa merasakannya. Tatapan Anda yang sejuk akan membuatnya merasa disayang sehingga menghentikan tangisannya.

Mengajaknya Bicara
Coba ajak bayi Anda bicara. Jika perlu gunakan ekspresi lucu untuk membuatnya tertawa. Hal itu akan membuat si kecil nyaman hingga menghentikan tangisannya.

rangkuman ini dari wolipop.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Tips Memilih Aksesoris Mobil

Aksesoris mobil menjadi barang wajib bagi para penggemar mobil. Melengkapi mobil anda dengan berbagai aksesoris yang cocok akan membuat mobil anda terlihat berbeda dengan mobil lainnya. Kini, dipasaran terdapat berbagai macam aksesoris untuk mempercantik mobil anda.

Yang harus anda tahu, setiap merk mobil telah mengeluarkan aksesoris resminya. Untuk itu memilih aksesoris resmi yang dikeluarkan oleh pabrikan mobil adalah lebih baik dibandingkan melengkapi mobil anda dengan aksesoris diluar pabrikan resmi merek mobil anda. Namun, tidak menjadi hal yang mutlak, jikapun anda jeli untuk melengkapi mobil anda dengan aksesoris diluar pabrikan merek mobil anda. Dengan syarat, anda memang paham fungsi dan kualitas aksesoris tersebut, dan kecocokan aksesoris tersebut dengan mobil anda.

Berikut adalah tips untuk memilih aksesoris mobil yang aman dan tepat :

1. Menentukan bagian yang mana dari mobil anda yang butuh ditambah aksesoris
2. Pilih aksesoris mobil yang cocok dengan spesifikasi mobil anda
3. Perhatikan trend modifikasi mobil yang lagi berkembang, biar anda mendapatkan referensi terbaru
4. Sesuaikan dengan kemampuan financial anda, jangan memaksakan diri! Prioritaskan pada bagian yang paling penting dari mobil anda yang harus diberi aksesoris.
5. Perhatikan unsur keselamatan anda saat berkendara, dan tentukan aksesoris yang mendukung keamanan berkenda anda.

Ok, itulah 5 tips sederhana dari saya untuk anda yang menggemari aksesoris mobil.

Penting untuk anda perhatikan! Aksesoris pada mobil adalah unsur tambahan, jadi anda tidak harus memaksakan diri untuk terlalu ekstrem memodififikasi mobil anda dengan banyak aksesoris. Daripada menambah sangat banyak aksesoris untuk mobil anda dengan kualitas yang kurang baik, lebih baik anda memilih sedikit aksesoris namun dengan aksesoris yang berkualitas. Hal ini tentunya kembali kepada seberapa besar uang dan kemampuan anda untuk membelinya.


Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Rabu, 19 Mei 2010

Tiga Langkah Relaksasi Mata

Setiap hari mata kita menyaring dan menyerap rangsangan stimulasi visual. Saat bekerja di depan komputer selama berjam-jam, mata juga terasa lelah hingga bisa menimbulkan rasa nyeri di kepala.

Untuk itu, sangat penting Anda melakukan relaksasi pada mata. Caranya, lakukan tiga langkah berikut.

1. Pijat

Salah satu solusi paling tepat untuk mengatasi mata lelah adalah dengan memijat kulit kepala dan dahi secara perlahan. Anda bisa menggunakan minyak zaitun atau minyak yang aman untuk kulit kepala.

Dengan menggunakan kedua tangan, dan mata tertutup pijatlah area sekitar mata mulai dari dahi bagian atas dan samping serta kulit di bawah mata. Lakukanlah pijatan selama sekitar 10 menit, di tempat yang tidak terlalu terang.

2. Basuh mata dengan air dingin

Setelah dipijat, bersihkan minyak, lalu basuh mata Anda dengan air dingin. Rasanya akan sangat segar dan bisa mencerahkan mata. Mengompres mata dengan air dingin juga bisa dilakukan saat Anda merasa lelah pada mata.

3. Gunakan masker mata

Untuk menghilangkan lingkaran hitam dan membuat kantung mata mengempis akibat mata lelah, gunakan cara tradisional. Anda bisa menempelkan irisan mentimun dingin pada mata. Parutan kentang atau bengkoang juga bisa ditempelkan di sekitar mata, tapi hati-hati jangan sampai membuat iritasi. Anda bisa menaruhnya dalam kain lembut kemudian menempelkannya pada mata.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Pergi ke klinik atau rumah sakit untuk diperiksa oleh dokter, bagi si kecil bisa menjadi pengalaman seru atau malah traumatis. Hal itu sangat tergantung bagaimana Anda mempersiapkan buah hati. Seringkali, sesampainya di ruangan dokter anak malah menangis histeris, minta pulang atau berlari.

Jika Anda tidak sabar memberikan pemahaman tentang kesehatan terutama soal pentingnya memeriksakan diri ke dokter pada si kecil, ketakutannya bisa berlanjut hingga ia beranjak dewasa. Tentunya Anda tidak ingin hal itu terjadi pada buah hati. Sebelum memeriksakan si kecil ke dokter, sebaiknya lakukan beberapa persiapan.

Berceritalah seperti apa suasana ruangan dokter, mulai dari perlengkapannya yang unik, alat periksa hingga perawat yang ramah. Anda bisa membeli buku tentang dokter yang disertai gambar lucu dan bercerita seperti mendongeng kepadanya. Dengan begitu ia memiliki bayangan bagaimana suasana ruang dokter. Ingatlah, tak kenal maka tak sayang.

Jangan berbohong atau menakut-nakuti, misalnya "Kalau tidak mau makan nanti disuntik dokter". Hal itu akan membuatnya sangat takut jika dibawa ke dokter. Jika si kecil bertanya, usahakan jawab dengan benar. Lalu, jika Anda tidak tahu jawabannya, mintalah si kecil bertanya langsung pada dokter. Kalau perlu ajarkan si kecil membuat catatan berisi pertanyaan yang ingin ditanyakannnya pada dokter.

Usahakan membawa si kecil ke dokter tidak hanya saat sakit. Anda bisa mengajaknya untuk berkonsultasi rutin. Memeriksakannya secara teratur tidak hanya baik bagi kesehatannya tetapi juga membuat si kecil semakin familiar dengan dokter.

Ketika Anda membawanya ke dokter dan si kecil berani dan tidak menangis, berikan pujian. Tanyakan bagaimana perasaannya dan biarkan ia bercerita panjang lebar. Hal ini bisa membuatnya lebih nyaman. Sehingga, jika suatu saat ia harus kembali diperiksa ke dokter, Anda tak perlu lagi membujuknya berhari-hari.



Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Resume atau Curriculum Vitae (CV) melamar kerja memang berfungsi membuat departemen HRD di calon perusahaan atau calon atasan terkesan. Resume pada dasarnya disusun untuk memuaskan dan membuat perusahaan merasa Anda adalah orang paling tepat untuk mengisi sebuah posisi dalam perusahaan.

Maka itu, Anda perlu membuat sebuah CV dan resume optimistik, dan yang memudahkan HRD membaca hal penting dalam resume. Selain membuat CV dan resume terbaik, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan tentang para pembaca resume alias HRD di perusahaan.

1. Pembaca resume adalah segelintir orang yang paling cerdas dan paling skeptis. Para HRD biasanya mengetahui setengah dari yang mereka baca adalah kebohongan, melebih-lebihkan, setengah kebenaran, semantik dan sekadar trik format. Ingat, mereka membaca ratusan bahkan ribuan CV yang sama.

2. Sebagian besar pembaca resume hanya akan membaca resume secara cepat dan segera membuangnya jika mereka menemukan hal kecil yang tidak mereka sukai. Amplop atau email yang tidak disukai akan segera masuk kotak sampah. Mereka juga memilih tidak membuka file menjengkelkan, atau yang memakan waktu untuk dibuka.

3. Mereka lebih terkesan dengan resume kuat. Sebagian besar HRD mudah mengenali resume dengan kata kerja kuat. Sebab, kata kerja adalah kata tindakan. Sebagian lainnya menginginkan membaca angka-angka yang menunjukkan keseriusan Anda.

4. Tidak ada yang membaca secara rinci. Setiap HRD hanya menghabiskan waktu sekitar 20 detik atau kurang untuk tiap resume. Mereka akan mencari informasi tertentu dan akan memutuskan akan membaca lebih rinci atau tidak. Biasanya, pekerjaan dan gelar akademis menempati posisi pertama.

Keterampilan tertentu dan masa kerja juga diperhitungkan. Masing-masing HRD perusahaan punya prioritas tersendiri.

5. Mereka tidak tertarik pada tujuan pribadi dan karier Anda. Yang terpenting bagi mereka, bagaimana Anda bisa membantu perusahaan memecahkan masalah dan mencapai tujuan. Kerap perusahaan tidak menyadari kekuatan unik dan potensi yang bisa Anda berikan bagi perusahaan.

Jadi, bila Anda menulis resume jaga karakteristik agar sesuai dengan yang diperlukan pembaca. Berikan apa yang dicari pembaca resume. Tekankan salah satu atau beberapa kekuatan yang diprioritaskan dari resume. Dan, pastikan untuk mengingatnya, hingga Anda bisa mempertahankan saat panggilan wawancara.



Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Kebahagiaan setelah melalui proses wisuda menjadi sarjana telah usai. Sekarang saatnya menghadapi dunia nyata, salah satunya mencari pekerjaan. Banyak para lulusan baru alias fresh graduate tak tahu bagaimana mencari pekerjaan yang pas dengan studinya atau bingung memilih langkah.

Alih-alih hanya 'menyebar' resume dan mengandalkan gelar. Sebaiknya gunakan cara cerdas untuk memperoleh pekerjaan di internet bahkan sebelum menjelajah iklan lowongan pekerjaan. Sebuah persiapan kecil akan mempersingkat proses pencarian pekerjaan dan membuka peluang sukses lebih baik.

1. Buat Akun e-mail profesional

Hal paling penting adalah membuat sebuah akun email pribadi sebelum mengirimkan resume. Akun email profesional bertujuan menarik majikan potensial dalam korespondensi dan membantu menyimpan aplikasi lebih terorganisir.

Pastikan nama yang Anda gunakan dalam akun adalah nama profesional dengan nama lengkap, bukan nama panggilan.

2. Kunjungi pusat layanan karier universitas

Seorang layanan karier di universitas dapat menempatkan Anda dengan para alumni yang Anda inginkan dan bahkan membantu membuat resume yang sesuai dengan keperluan calon perusahaan atau majikan. Di sini juga banyak terdapat peluang yang ditawarkan bagi para lulusan.

3. Buat koneksi di jejaring sosial

Situs jaringan sosial adalah 'toko serba ada' yang menyajikan lowongan pekerjaan yang mungkin saja cocok dengan kualifikasi Anda. Sekarang sangat umum terjadi seorang HRD akan menggunakan situs jejaring sosial seperti LinkedIn, Twitter dan Facebook untuk merekrut calon karyawan. Berarti, profil Anda harus dipoles sempurna. Jangan menunggu seseorang meminta link ke profil Anda. Sebaliknya, masukkan profil Anda dalam e-mail yang pertama Anda kirim.

4. Pasang status yang menunjukkan Anda sedang mencari pekerjaan

Sebuah status mengenai rencana masa depan termasuk tipe pekerjaan ideal bisa Anda masukkan dalam status-status Anda. Komentar dari teman-teman dan keluarga atau koneksi bisa membantu Anda menemukan kontak yang tepat. Tumbuhkan jaringan dan selalu hubungi semua koneksi yang Anda punyai dalam jejaring secara teratur. Siapa tahu dari menjaga hubungan dengan teman Anda akan menemukan pekerjaan impian.



5. Cari kontak pengusaha dan profesional

Email adalah kartu virtual yang bukan saja dapat dijadikan sebagai wahana untuk berhubungan dengan keluarga dan teman, tetapi dapat menjangkau individu profesional.

Email pribadi yang menyediakan informasi tentang pekerjaan yang Anda cari membuka peluang berkomunikasi tentang pekerjaan idaman. Agar lebih baik, coba untuk terhubung dengan para profesional secara langsung melalui telepon dan nasehat darinya segera. Bila kualifikasi Anda memenuhi kebutuhan perusahaan, Anda akan jadi orang pertama yang mengetahui informasi bila ada lowongan pekerjaan.



Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Minggu, 16 Mei 2010


Ya. Jodoh memang di tangan Tuhan. Tapi saat Tuhan sedang bekerja, tidak ada salahnya kalau manusia ikut berusaha dengan berada di tempat yang tepat agar lebih mudah dipertemukan Tuhan. Coba tempat-tempat berikut ini sebagai alternatif lokasi bagi para wanita untuk bertemu calon pacar.
1. Makan di luar
Pria jomblo yang sibuk, biasanya tidak memasak dan tidak punya pacar yang membuat masakan untuknya. Maka jangan terlalu sibuk makan jika sedang berada di restoran. Buka mata buka telinga! Agar taktik ini semakin optimal, makanlah di restoran yang berbeda setidaknya sekali seminggu. Ini guna menjaring komunitas pria yang berbeda dan meningkatkan kesempatan.

2. Klub kebugaran

Klub kebugaran adalah tempat pria yang sadar bentuk tubuh berada. Keuntungan mencari pacar di klub kebugaran adalah Anda langsung bisa melihat si dia apa adanya, yaitu: dalam keadaan banjir keringat. Dan jika ia terlihat keren dalam baju olahraga, ia akan terlihat sangat keren dalam baju asli. Ditambah lagi, pria yang berolahraga menjadi orang yang lebih bahagia (dan berarti ia adalah pasangan yang lebih baik).

3. Sekitar kompleks, dengan hewan peliharaan
Terkadang tidak perlu keliling dunia untuk mendapatkan cinta. Coba teliti lagi daerah sekitar perumahan Anda. Sebagai kamuflase, Anda bisa pura-pura sedang membawa anjing atau hewan peliharaan lain berjalan-jalan. Kalau Anda tidak punya anjing, PINJAM. Pria sering menganggap wanita yang punya hewan peliharaan sebagai lemah lembut dan mengayomi. Jika mereka melihat Anda membawa hewan kesayangan yang lucu, mungkin ia akan mulai mendekati lebih dulu.

4. Toko Pertukangan
Sejujurnya, toko pertukangan bukanlah tempat paling menyenangkan untuk para wanita, kecuali bagian lampu hias mungkin. Tapi inilah tempat favorit pria yang suka membangun dan membetulkan barang. Jadi, jika Anda suka pria macho yang jago bertukang, datanglah ke toko pertukangan.

5. Pameran otomotif / pesawat / kapal, dan sejenisnya.
Dengan mudah Anda akan menemukan sekumpulan lelaki di tempat semacam ini. Jangan lupa mencari posisi strategis, seperti mobil paling canggih (Ferrari mungkin?), sambil menanti pria yang akan menyetirkan mobil itu untuk Anda.

6. Cuci mobil
Seperti wanita sering diidentikkan dengan kecintaan akan mode, pria sering diidentikkan dengan mobil. Dan mereka suka membuat mobil mereka terlihat semakin baru…semakin baru… Pergilah cuci mobil Anda sesering mungkin seperti mobil Anda tidak pernah cukup mengkilap!

7. Segala tempat berbau teknologi

Mungkin hanya rumor, tapi mayoritas pria suka barang elektronik. Jadi jika Anda mau bertemu pria yang jago mengutak-atik handphone atau komputer, sering-seringlah mendatangi toko handphone dan toserba elektronik. Lebih baik lagi jika Anda sudah melakukan riset kecil sebelumnya.

8. Lapangan olahraga
Olahraga akan meningkatkan kepercayaan diri Anda serta membantu Anda tetap prima; dua kriteria yang dicari kaum adam. Selain itu, lapangan basket dan tenis adalah tempat-tempat nongkrong para pria. Jika Anda bergabung dengan klub tenis, Anda bisa melatih kemampuan, serta tentunya, bertemu lawan jenis sebagai lawan main.

9. Toko buku
Pergi ke toko buku dan mulailah mencari buku baru—serta pria baru. Anda bahkan bisa segera mengetahui minatnya dengan memperhatikan rak buku dimana ia berada. Cocokkah dengan minat Anda?

10. Museum
Kapan terakhir kali Anda mengunjungi museum? Jika SD adalah jawabannya, kini sudah waktunya Anda kembali mendatangi Museum Gajah, Museum Fatahillah serta museum-museum yang lain. Pria yang mendatangi museum biasanya adalah pecinta budaya. Anda bisa mengetahui lebih banyak tentang sejarah masa lalu sambil mengetahui prospek pacar masa depan.


Sumber
Yahoo.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Mengelola Keinginan


Seorang ibu yang memasuki usia lanjut menjadi sangat kurus dan sakit-sakitan memikirkan anak-anaknya yang belum menikah di usia matang dan juga anak lain yang mengalami perceraian.

Sementara Carol, murid SMA, hampir saja bunuh diri karena berturut-turut ditolak cintanya oleh dua gadis teman sekolahnya. Doni menyerang ibunya dengan kata-kata tajam karena ibunya banyak sekali menolak keinginannya.

Semua persoalan di atas bermuara dari adanya keinginan. Si ibu berkeinginan agar anak-anaknya hidup bahagia dalam perkawinan. Carol ingin diterima sebagai pacar gadis yang disayanginya. Doni memiliki banyak keinginan yang maunya terkabul semua. Sungguh, keinginan dapat membuat kita merasa menderita bila tidak tercapai.

Karena suatu keinginan tidak tercapai, ada kalanya seseorang putus asa. Ada yang melampiaskannya dengan usaha bunuh diri. Ada juga yang merespon dengan meniadakan keinginan yang menyebabkannya kecewa. Dapat diambil contoh, Bapak Ch, hingga lanjut usai ia memilih hidup lajang karena keinginannya untuk menyunting Tanti Yosepha tidak tercapai.

Bila keinginan tidak terpenuhi, kita dapat merasa kecewa, sedih, marah, dan merasa menderita. Bahkan seseorang dapat menderita (sakit fisik atau psikis) karena terlalu mengejar sesuatu hal dalam hidupnya.

Namun, meniadakan keinginan seperti Bapak Ch meniadakan keinginan untuk menyunting wanita juga tidak menjamin kebahagiaan. Yang penting adalah mengelola keinginan.

Keinginan yang kuat tetapi terkendali dan tidak egoistis, sangat dibutuhkan agar kita mengalami kemajuan serta hidup tenteram bersama orang lain. Keinginan yang terkendali disebut sebagai kehendak.

Hazrat Inayat Khan (1882- 1927), pendiri tarekat kesufian di Barat dalam bukunya yang berjudul asli Spiritual Dimensions of Psychology menyatakan pentingnya mempelajari eksistensi kehendak.

Hidup dan Keinginan Sepanjang hidup, selalu ada keinginan dalam diri manusia. Keinginan atau motivasi merupakan penggerak perilaku. Untuk dapat berjalan, kita tidak hanya membutuhkan kaki sehat, tetapi juga perlu keinginan untuk berjalan.

Untuk bicara, kita tidak hanya memerlukan alat-alat tubuh untuk bicara, melainkan juga mensyaratkan adanya keinginan bicara. Untuk hidup kita bukan hanya butuh makanan dan pakaian, tetapi diperlukan juga keinginan untuk hidup.

Kehidupan yang nyaman, kehidupan yang sejahtera, karya-karya agung umat manusia, perwujudan-perwujudan cinta dan kasih sayang antarmanusia, dsb, semuanya dapat terwujud karena adanya keinginan atau kehendak.

Tidak dipungkiri bahwa kerusakan dalam hidup manusia (bencana, perang, penyakit) terjadinya juga tidak lepas dari adanya keinginan-keinginan. Keinginan menguasai pihak lain menghasilkan perang; keinginan mengeksploitasi lingkungan alam menghasilkan bencana; dan keinginan untuk hidup bebas tanpa aturan dapat mendatangkan penyakit.

Dengan demikian, keinginan dapat dibedakan atas keinginan yang luhur dan yang merusak (destruktif). Keinginan luhur, dalam jangka panjang menghasilkan hal-hal yang menyenangkan. Sementara itu, keinginan destruktif (biasanya merupakan keinginan egoistis dari individu atau kelompok) dalam jangka panjang menghasilkan hal-hal yang merusak dan menimbulkan kesengsaraan bagi diri sendiri dan orang lain.

Di sisi lain, keinginan juga dapat dibedakan dari hal kuat atau lemahnya keinginan tersebut. Bila kita memiliki keinginan yang kuat dalam satu hal, kita memiliki daya penggerak untuk mewujudkannya menjadi suatu tindakan.

Lain halnya bila kita hanya sedikit memiliki keinginan dalam suatu hal, kita juga hanya memiliki sedikit daya penggerak untuk mewujudkannya menjadi suatu tindakan. Jadi, bila dalam hidup kita memiliki keinginan yang kuat, besar kemungkinan kita untuk mencapai sesuatu seperti yang kita inginkan.

Selain itu, keinginan dapat dibedakan dari terkendali atau tidaknya. Keinginan yang tidak terkendali menyeruak tanpa memedulikan situasi lingkungan ataupun diri sendiri, dan bila tidak tercapai kita akan merasa sangat menderita (frustrasi).

Sementara keinginan yang terkendali, meskipun mungkin kuat, perwujudannya dalam tindakan tetap menimbang situasi lingkungan dan diri sendiri, dan bila tidak tercapai kita tidak sampai sangat menderita.

Keinginan dan Kebijaksanaan Ada kalanya kita menemukan seseorang yang sangat aktif, banyak kemauan (keinginan). Ada yang aktif dan selalu mendahulukan/memaksakan keinginannya, dan ada pula yang aktif tetapi bijaksana mengatur keinginannya.

Menurut Hazrat Inayat Khan, orang yang setiap saat memaksakan kehendaknya, akan sangat cepat tegang dan membuatnya cepat lelah. Keadaannya dapat digambarkan seperti seseorang yang memegang seutas tali, dan dengan keyakinannya dia menggesekkan tali itu pada sisi tajam sebuah batu. Orang yang sering memaksakan keinginan seperti itu lebih sering cepat gagal.

Memaksakan keinginan atau kehendak adalah tindakan yang tidak bijaksana. Hal ini menunjukkan tiadanya pengendalian. Namun, orang yang bijaksana tetapi tanpa kehendak (tanpa keinginan kuat), sama payahnya dengan orang yang memaksakan keinginan. Ia tidak akan membawa kemajuan apa-apa.

Antara keinginan dan kebijaksanaan, keduanya perlu berjalan bersama dan selaras. Tidak perlu ada salah satu yang didahulukan. Sumber kebijaksanaan adalah ketenangan pikiran. Bila pikiran tenang, ia akan menghasilkan pemikiran yang benar dan kebijaksanaan memancar darinya. Dalam ketenangan pikiran, kehendak dan kebijaksanaan menyatu dan mengantarkan seseorang pada keberhasilan.

Dalam kaitannya dengan mengelola keinginan, istilah “pemikiran yang benar” tersebut di atas berarti pemahaman yang benar terhadap keinginan yang ada dalam diri sendiri dan juga bagaimana mewujudkannya agar tidak mengganggu keselarasan dalam hubungan dengan orang lain.

Untuk itu, diperlukan juga pemahaman terhadap keinginan orang lain. Bila terdapat pengertian yang utuh antara keinginan sendiri dan keinginan orang lain, kita akan menemukan posisi yang tepat untuk menentukan tindakan yang terbaik bagi diri sendiri maupun orang lain.

Dengan mengenali keinginan-keinginan diri secara demikian, selanjutnya kita akan menemukan bahwa keinginan-keinginan kita yang egoistis atau keinginan-keinginan primitif mereda, sementara keinginan-keinginan yang luhur yang selaras dengan orang lain diperkuat.

Hal ini terjadi karena pemahaman yang utuh tersebut menghasilkan empati terhadap orang lain dan rasa sama dengan orang lain. Dengan sendirinya, keinginan-keinginan kita yang berkembang lebih lanjut adalah keinginan-keinginan yang selaras dengan orang lain atau keinginan-keinginan yang terkendali, yakni kehendak.

Kendalikan Emosi dan Tindakan Kehendak adalah hal yang luhur. Tanpa ada kehendak, tidak akan ada perkembangan kehidupan. Yang ada adalah impuls-impuls keinginan yang liar yang justru dapat membawa kesusahan, bahkan kematian.

Kehendak dapat diperkuat melalui latihan, dengan menanggulangi rintangan, baik di dalam diri atau di luar diri, melalui tindakan yang berlawanan dengan kecondongan diri sendiri (impuls).

Dengan memastikan impuls-impuls dalam pemeriksaan, kita tidak membiarkan diri dikuasai kemarahan, kesenangan, kesedihan, atau kesenangan dan kesedihan yang ekstrem. Kita juga tidak membiarkan diri dikendalikan oleh mood (emosi) negatif, dan bahkan dapat menggantinya dengan emosi yang positif.

Kemampuan seseorang untuk mengorganisasi dan mengatur tindakan-tindakan terjadi melalui perkembangan serangkaian kemampuan (Maccoby, 1980):

Mampu menunda tindakan-tindakan tertentu bila ia ingin meraih suatu konsekuensi-konsekuensi yang lebih dapat diterima. Contoh, untuk dapat mengalami perkawinan yang langgeng, ia menunda perkawinan sampai menemukan orang yang betul-betul dapat diandalkan.Konsekuensi-konsekuensi jangka panjang lebih dipertimbangkan dalam pemilihan tindakan saat ini.Apabila pencapaian tujuan terhambat, ia mampu secara aktif menemukan jalan keluar, menyingkirkan hambatan.Apabila aktivitas pencapaian tujuan terhambat, ia tidak menjadi sedemikian emosional hingga melakukan hal-hal yang tidak terorganisasi (lepas kendali).Mampu mengintegrasikan usaha-usahanya sehingga selaras dari waktu ke waktu.Mampu berkonsentrasi, mengabaikan stimulus yang tidak relevan dengan tujuan, dan memaksimalkan masukan informasi (dari lingkungan dan dari memori) yang diperlukan untuk melaksanakan rencana-rencana yang telah disusun. @

MM Nilam Widyarini M.Si Kandidat Doktor Psikologi


Sumber
JAKARTA, KOMPAS.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Lima Cara Mengusir Alergi


Banyaknya debu dan polusi udara serta buruknya cuaca bisa menyebabkan banyak orang terserang alergi. Jika kondisi tubuh dalam keadaan tidak fit, maka alergi seperti iritasi di kulit, mata dan dan masalah influenza akan mudah hinggap di diri Anda.

American College of Allergy, Asma dan Imunologi (ACAAI) merekomendasikan sejumlah taktik cerdas untuk membantu mengalahkan alergi musim semi. Seperti dikutip dari laman rd.com, berikut lima cara menangkal datangnya alergi:

1. Kenakan kacamata atau kacamata hitam saat di luar rumah. Tutuplah mata Anda untuk menghindari masuknya debu dan bakteri penyebab iritasi ke daerah sensitif ini bisa mengurangi rasa gatal dan kemerahan.

2. Mandi dan mencuci rambut Anda sebelum tidur. Membersihkan diri sebelum masuk ke kamar tidur membantu menghilangkan kuman dan kotoran dari rambut dan kulit Anda bisa mengurangi iritasi.

Anda juga harus mempertimbangkan menjauhkan hewan peliharaan keluar dari kamar tidur , tak hanya itu, seluruh perlengkapan tidur yang terpapar kotoran atau bulu halus dari hewan peliharaan sebaiknya dibersihkan terlebih dahulu, agar Anda tak terkena virus ataupun bakteri dari bulu hewan.



3. Minimalkan kegiatan luar ruangan saat cuaca buruk. Polusi biasanya banyak menyebar pada titik tertinggi selama siang dan jam sore, jadi mereka yang menderita alergi dan asma harus menghindari pergi ke luar pada saat siang dan sore hari.



4. Buka Jendela dan pintu rumah. Membiarkan pintu dan jendela terbuka adalah cara yang baik agar terjadi pergantian sirkulasi udara. Membuka pintu dan jendela rumah juga bisa mengusir alergen dan iritan yang bersarang di rumah.



5. Bersihkan ventilasi udara termasuk filter penyejuk ruangan (AC). Sangat penting untuk membersihkan filter setiap tiga bulan dan filter digunakan dengan peringkat Merv 8 sampai 12. Peringkat Merv memberitahu Anda seberapa baik dapat menghapus filter debu dan jamur dari udara yang masuk ke dalam ruang rumah Anda.


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Enam Langkah Membunuh Cemas

Rasa cemas seringkali datang tanpa terduga. Bukan hanya membuat perasaan tak tenang, kekhawatiran berlebihan yang tak kunjung reda bisa mengganggu kesehatan. Mulai dari mulut kering hingga peningkatan denyut jantung yang bisa memicu efek mual dan serangan panik.

Menghindar dari kecemasan bukan perkara mudah. Tapi, rasa tak nyaman itu bisa diredam dengan sejumlah cara, seperti dikutip dari laman Shine berikut.

1. Spa

Relaksasi ini bisa mengalihkan pikiran dari rasa khawatir. Tak harus dilakukan di salon dengan biaya mahal, spa bisa dinikmati di rumah. Banyak panduan spa melalui CD atau DVD yang bisa diikuti di rumah.

"Hanya butuh beberapa menit mendengarkan petunjuk narator, suara yang menenangkan, yang mendorong saya untuk mengelilingi diri dengan kekuatan, sebelum aku benar-benar tidak merasa tenang dan tidak terlalu khawatir," demikian tulis ahli pengobatan alternatif Sara Altshul.

2. Makan mangga

Menurut peneliti dari Jepang, tindakan sederhana mengupas, mengiris, dan makan mangga, bisa membantu mendinginkan kekacauan otak. Mangga mengandung senyawa yang disebut linalool. Penelitian yang dipublikasikan dalam edisi terbaru Jurnal Pertanian dan Pangan Kimia mengungkap, menghirup bau makanan kaya linalool, termasuk basil dan lemon, membantu mengatasi stres dan rasa cemas.

Cobalah membuat jus mangga dengan tambahan 2 sdm madu, 1/2 cangkir perasan jeruk, dan 1/2 cangkir plain yogurt dengan beberapa kubus es batu untuk meredakan cemas dan stres.

3. Menulis catatan pribadi

Carol Kryder, PhD, seorang psikolog klinis dan ahli kesehatan mental untuk JustAnswer.com mengatakan, menulis bisa menjadi kunci untuk mengusir emosi negatif.

Catatan harian bisa menjadi media untuk mengendalikan pikiran. Jangan hanya menuliskan kecemasan, tapi coba berkhayal untuk menuliskan langkah antisipasi mengenai hal buruk yang mungkin terjadi.

4. Rangsangan karet gelang

Vandana Bhide, MD, seorang internis dalam praktik kejiwaan di Florida menawarkan terapi ringan untuk mengatasi rasa cemas berlebih. "Pasang karet gelang di pergelangan tangan dan hentakkan kareta secara perlahan ke permukaan kulit setiap kali rasa itu muncul," katanya. "Ini akan mengingatkan diri untuk mengarahkan pikiran."

5. Kunyah cokelat

Mengonsumsi cokleat bisa membantu meredakan rasa khawatir. Penelitian yang diterbitkan tahun lalu dalam Journal of Proteome Research, mengungkao, mereka yang makan satu ons cokelat hitam setiap hari selama dua minggu mengalami penurunan hormon stres dalam tubuh.

Menjaga hormon stres tetap seimbang dapat membuat Anda lebih siap untuk menghadapi kekhawatiran dan membantu Anda menangani masalah kehidupan yang tidak stabil. Jika Anda benar-benar ingin meredakan rasa khawatir disarankan memilih dark chocolate yang kaya antioksidan.

6. Yoga

Banyak studi yang menghubungkan antara kebugaran dan kondisi kejiwaan. Pelatih Kebugaran asal Florida, Equinox Kalicinski Sylvia, mengatakan yoga adalah latihan terbaik yang membantu mengontrol rasa cemas.

"Yoga mengajarkan Anda cara bernapas saat mengahadapi kesulitan, mengarahkan pikiran dan energi sementara menjadi lebih sadar akan reaksi Anda," katanya. "Yoga adalah alat yang membantu Anda mengatur ulang sistem saraf dan salah satu alat paling kuat untuk melepaskan stres."


Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Mengatakan kalimat 'Aku mencintaimu' atau 'I Love You' terkadang menjadi hal yang sulit bagi kebanyakan orang. Apalagi jika Anda termasuk tipe pemalu dan tidak punya rasa percaya diri yang cukup.

Keberanian untuk mengungkapkan cinta adalah suatu tantangan yang harus dihadapi. Karena, jika kata cinta terlambat diungkapkan bisa jadi si dia merasa rasa cinta tak terbalas.

Tak perlu dengan kata-kata jika Anda ingin mengungkapkan isi hati. Anda bisa menunjukkan rasa cinta dari perbuatan dan perilaku Anda, seperti dikutip dari laman rd.com:

- Beri pelukan

Sentuhan fisik bermakna dalam. Pelukan untuk orang yag disayangi bisa membuat senyuman di wajah mereka. Peluk suami Anda saat dia hanya berbaring di sofa, atau beri pelukan selamat tidur pada buah hati. Pelukan hangat merupakan cara sempurna agar seseorang merasa dicintai.

- Tulis kalimat romantis

Tak perlu menjadi Shakespeare untuk menulis puisi untuk suami. Cobalah tulis sesuatu yang lebih alami. Hindari kalimat bernada pujian seperti memuji matanya yang indah, atau wajah gantengnya. Tuliskan sesuatu dari dirinya yang membawa arti bagi Anda, mungkin lesung pipit di dagunya atau cara dia tertawa mendengar guyonan Anda.

- Berikan kejutan

Pikirkan kembali, apakah Anda hanya memberi hadiah saat orang yang Anda kasihi berulang tahun? Kali ini, berikan sesuatu di luar momen tertentu. Tidak perlu hadiah mahal, cukup dengan makanan favoritnya, atau buku yang dia sukai. Ini merupakan cara bagus untuk mengatakan "I love you".

- Dengarkan keluhan mereka

Mudah saja mendengar perkataan orang sembari Anda menyantap makan siang atau membaca koran. Kali ini, demi mengungkapkan rasa sayang, dengarkan benar-benar saat mereka bicara. Letakkan buku yang Anda pegang, dan hentikan segala aktivitas. Fokuslah pada pasangan, dan dengarkan mereka. Tatap mata mereka agar mereka tahu bahwa Anda memperhatikan dan menyayangi mereka.

Sumber
VIVAnews


Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Menjadi Orang Tabah


Siapa pun kita, tidak ada yang bebas dari tekanan hidup atau stres. Bagaimana kita menyikapi atau merespon stres, ternyata sangat membedakan kita satu sama lain.

Ada orang yang mudah mengeluh dan mudah menyerah dalam menghadapi tekanan hidup. Ada pula yang begitu tegar, optimistis, dan memandang tekanan hidup sebagai tantangan yang dapat dihadapi. Perbedaan ini dapat disebut perbedaan dalam ketabahan menghadapi stres. Ketabahan hati ternyata memiliki manfaat yang sangat besar bagi kesehatan fisik dan mental kita.

Ketabahan hati, keteguhan hati, atau hardiness, merupakan topik yang jarang dibicarakan dalam psikologi. Untunglah, hal tersebut masih menjadi perhatian sebagian kalangan psikologi, sehingga kita dapat memanfaatkan pengetahuan mengenai ketabahan hati untuk keperluan praktis dalam menghadapi persoalan hidup.

Dalam uraian ini kita akan menemukan pengertian, komponen-komponen, dan manfaat dari ketabahan hati.

Pengertian Kobasa dkk. dalam Journal of Personality and Social Psychology (1982) menjelaskan ketabahan hati sebagai suatu konstelasi karakteristik kepribadian yang berfungsi sebagai sumber daya untuk menghadapi peristiwa-peristiwa hidup yang menimbulkan stres.

Tokoh lain, Cotton (1990), lebih jelas lagi mengartikan ketabahan hati sebagai komitmen yang kuat terhadap diri sendiri, sehingga dapat menciptakan tingkah laku yang aktif terhadap lingkungan dan perasaan bermakna yang menetralkan efek negatif stres.

Sementara Quick dkk. (1997) menyatakan ketabahan hati sebagai konstruksi kepribadian yang merefleksikan sebuah orientasi yang lebih optimistis terhadap hal-hal yang menyebabkan stres. Ini sesuai dengan pendapat Kobasa yang melihat ketabahan hati sebagai kecenderungan untuk mempersepsikan atau memandang peristiwa-peristiwa hidup yang potensial mendatangkan stres sebagai sesuatu yang tidak terlalu mengancam.

Orang yang memiliki ketabahan hati memiliki keberanian berkonfrontasi terhadap perubahan atau perbedaan dan menarik hikmah dari keadaan tersebut (Foster & Dion, 2004).

Nah, apa yang dapat Anda simpulkan mengenai ketabahan hati berdasarkan berbagai penjelasan tadi?

Komponen Komponen atau aspek apa saja yang terdapat dalam ketabahan hati? Pengetahuan mengenai hal ini memberikan kejelasan kepada kita untuk dapat mewujudkan ketabahan dalam hidup kita.

Franken dalam bukunya Human Motivation (2002) menjelaskan adanya tiga komponen di dalam ketabahan hati. Ketiga komponen itu adalah:

1. Kontrol Komponen ini berisi keyakinan bahwa individu dapat memengaruhi atau mengendalikan apa saja yang terjadi dalam hidupnya. Individu percaya bahwa dirinya dapat menentukan terjadinya sesuatu dalam hidupnya, sehingga tidak mudah menyerah ketika sedang berada dalam keadaan tertekan.

Individu dengan ketabahan hati yang tinggi memiliki pandangan bahwa semua kejadian dalam lingkungan dapat ditangani oleh dirinya sendiri dan ia bertanggung jawab terhadap apa yang harus dilakukan sebagai respon terhadap stres. Seorang tokoh, DuDell, menjabarkan komponen ini menjadi empat, yaitu: (a) kerelaan dan keterampilan untuk membuat keputusan yang baik; (b) perasaan otonomi diri dan perasaan adanya suatu pilihan yang dapat diambil; (c) kemampuan untuk melihat peristiwa yang menyebabkan stres sebagai suatu bagian dari kehidupan; (d) motivasi untuk berprestasi sesuai dengan tujuan.

2. Komitmen Komponen ini berisi keyakinan bahwa hidup itu bermakna dan memiliki tujuan. Individu juga berkeyakinan teguh pada dirinya sendiri walau apa pun yang akan terjadi.

Individu dengan ketabahan hati yang tinggi percaya akan nilai-nilai kebenaran, kepentingan dan nilai-nilai yang menarik tentang siapakah dirinya dan apa yang mampu ia lakukan. Selain itu, individu dengan ketabahan hati yang tinggi juga percaya bahwa perubahan akan membantu dirinya berkembang dan mendapatkan kebijaksanaan serta belajar banyak dari pengalaman yang telah didapat. DuDell menjabarkan komponen ini menjadi empat, yaitu: (a) ketertarikan dan keingintahuan tentang hidup; (b) keyakinan dan ketahanan diri; (c) kerelaan untuk mencari bantuan dan dukungan sosial; (d) kemampuan mengenali nilai-nilai pribadinya yang unik dan tujuannya sendiri.

3. Tantangan Komponen ini berupa pengertian bahwa hal-hal yang sulit dilakukan atau diwujudkan adalah sesuatu yang umum terjadi dalam kehidupan, yang pada akhirnya akan datang kesempatan untuk melakukan dan mewujudkan hal tersebut.

Dengan demikian individu akan secara ikhlas bersedia terlibat dalam segala perubahan dan melakukan segala aktivitas baru untuk bisa lebih maju. Individu seperti ini biasanya menilai perubahan sebagai sesuatu yang menyenangkan dan menantang daripada sesuatu yang sifatnya mengancam. Dengan pandangan yang terbuka dan fleksibel, tantangan dapat dipandang sebagai bagian tak terpisahkan dari kehidupan dan harus dihadapi. Bahkan, tantangan dilihat sebagai kesempatan untuk belajar lebih banyak.

DuDell menjabarkan komponen ini menjadi empat, yaitu: (a) pendekatan yang fleksibel terhadap orang lain dan kondisi-kondisi tertentu; (b) memandang segala sesuatu secara positif dan optimis; (c) kerelaan untuk mengambil risiko yang membangun; (d) penghargaan serta penerimaan atas keunikan diri sendiri sebagai suatu berkah.

Tidak Mudah Jatuh Sakit Orang yang tabah dapat memetik beberapa manfaat bagi dirinya. Wahyu Rahardjo dalam laporan penelitiannya mengenai ketabahan hati (2005) merangkum dari berbagai literatur, dan menuliskan adanya tujuh fungsi ketabahan hati ini.

1. Membantu dalam proses adaptasi Individu dengan ketabahan yang tinggi akan sangat terbantu dalam melakukan proses adaptasi terhadap hal-hal baru, sehingga stres yang ditimbulkan tidak banyak. Sebuah penelitian membuktikan bahwa etnis Cina Kanada yang tinggal di Toronto, yang memiliki ketabahan hati lebih tinggi, lebih mudah beradaptasi dan mengurangi efek kecemasan serta tetap memiliki harga diri yang tinggi ketika mengalami diskriminasi. Sebuah penelitian lain memiliki hasil yang senada, menunjukkan bahwa ketabahan hati dapat membantu penyesuaian diri remaja pria yang melakukan wajib militer.

2. Lebih memiliki toleransi terhadap frustrasi Sebuah penelitian terhadap dua kelompok mahasiswa, yaitu kelompok yang memiliki ketabahan hati tinggi dan yang rendah, menunjukkan bahwa mereka yang memiliki ketabahan hati tinggi menunjukkan tingkat frustrasi yang lebih rendah dibanding mereka yang ketabahan hatinya rendah.

Senada dengan hasil penelitian itu, penelitian lain menyimpulkan bahwa ketabahan hati dapat membantu mahasiswa untuk tidak berpikir akan melakukan bunuh diri ketika sedang stres dan putus asa.

3. Mengurangi akibat buruk dari stres Kobasa yang banyak meneliti ketabahan hati menyebutkan bahwa ketabahan hati sangat efektif berperan ketika terjadi periode stres dalam kehidupan seseorang. Demikian pula pernyataan beberapa tokoh lain. Hal ini dapat terjadi karena mereka tidak terlalu menganggap stres sebagai suatu ancaman.

4. Mengurangi kemungkinan terjadinya burnout Burnout, yaitu situasi kehilangan kontrol pribadi karena terlalu besarnya tekanan pekerjaan terhadap diri, sangat rentan dialami oleh pekerja-pekerja emergency seperti perawat dsb. yang memiliki beban kerja tinggi. Untuk individu yang memiliki beban kerja tinggi, ketabahan hati sangat dibutuhkan untuk mengurangi burnout yang sangat mungkin timbul. Sebuah penelitian memberikan hasil yang sesuai dengan pernyataan itu, yaitu perawat yang memiliki ketabahan hati tinggi, ternyata lebih sulit mengalami burnout dibanding perawat yang ketabahan hatinya rendah.

5. Mengurangi penilaian negatif terhadap suatu kejadian atau keadaan yang dirasa mengancam dan meningkatkan pengharapan untuk melakukan coping yang berhasil Coping adalah penyesuaian secara kognitif dan perilaku menuju keadaan yang lebih baik, bertoleransi terhadap tuntutan internal dan eksternal yang terdapat dalam situasi stres. Ketabahan hati membuat individu dapat melakukan coping yang cocok dengan masalah yang sedang dihadapi. Individu dengan ketabahan hati tinggi cenderung memandang situasi yang menyebabkan stres sebagai hal positif, dan karena itu mereka dapat lebih jernih dalam menentukan coping yang sesuai.

Pernyataan dari Schult & Schult (1994) tersebut didukung oleh sebuah penelitian terhadap perawat yang menunjukkan bahwa mereka yang memiliki ketabahan hati tinggi lebih baik dalam memilih coping yang sesuai dengan masalah yang dihadapi.

6. Lebih sulit untuk jatuh sakit yang biasanya disebabkan oleh stres Ketabahan hati dapat menjaga individu untuk tetap sehat walaupun mengalami kejadian-kejadian yang penuh stres (Smet, 1994). Karena lebih tahan terhadap stres, individu juga akan lebih sehat dan tidak mudah jatuh sakit karena caranya menghadapi stres lebih baik dibanding individu yang ketabahan hatinya rendah (Cooper dkk, 1998).

7. Membantu individu untuk melihat kesempatan lebih jernih sebagai suatu latihan untuk mengambil keputusan. Kobasa & Pucetti (1983) menyatakan bahwa ketabahan hati dapat membantu individu untuk melihat kesempatan lebih jernih sebagai suatu latihan untuk mengambil keputusan, baik dalam keadaan stres ataupun tidak. @ M.M Nilam Widyarini M.Si Kandidat Doktor Psikologi


Sumber
JAKARTA, KOMPAS.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

;;

By :
Free Blog Templates