-->

Kamis, 19 November 2009

E-mail adalah sarana paling mudah untuk penyebaran virus. Melalui fitur attachment, siapapun bisa mengirimkan file lain bersama dengan e-mail. Bisa file gambar, multimedia, dokumen, dan juga program. Dengannya, mengirimkan virus menjadi sangat gampang. Jika anda membaca e-mail berattachment secara offline, scan dulu dengan anti virus. Jangan buka attachment dari sumber yang tidak jelas dan mencurigakan. Juga hindari mengklik link dalam e-mail. Cracker sekarang sudah pintar-pintar. Mereka biasa memalsu link supaya anda masuk ke website online banking jebakan (yang juga palsu). Mereka mengambil data kartu kredit anda karena ketika login, anda akan menemukan pesan error meski semua data anda telah valid. Dalam sekejab, uang anda akan dikuras oleh mereka.


Tindakan seperti ini namanya phishing . Jangan mudah percaya terhadap janji-janji muluk yang diberikan e-mail kaleng. Biasanya mereka tak lebih dari sekadar penipuan karena nama perusahaan besar yang dicantumkan itu hanya kedok supaya calon korban percaya. Cek kebenaran e-mail di website resmi perusahaan yang namanya tercantum di e-mail tersebut.

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates