-->

Minggu, 10 Oktober 2010

Persiapkan Kehamilan dengan Kebiasaan Sehat


MENYIAPKAN kehamilan memang sangat diperlukan bagi perempuan, terutama pasangan baru, yang tengah merencanakan datangnya si buah hati. Dengan kehamilan yang sehat, keturunan yang dihasilkan pun akan berkualitas sesuai dengan yang didambakan.

Maka itu, sebelum hamil biasakan diri Anda dengan segala sesuatu yang menyehatkan, termasuk menghentikan kebiasaan tak sehat Anda.

1. Kontrol berat badan
Memiliki berat badan berlebih turut meningkatkan risiko munculnya masalah kesehatan, termasuk sindrom ovarium polikistik yang mengganggu siklus menstruasi Anda. Maka itu, jagalah berat badan ideal Anda sebelum memutuskan untuk hamil.

2. Berhenti merokok
Secara general, rokok memang tak baik bagi kesehatan. Terlebih, menurut penelitian terbaru, merokok juga bisa menyebabkan menopause dini. Racun pada batang rokok juga turut menganggu masa ovulasi. Segeralah berhenti merokok supaya fertilitas Anda tetap terjaga.

3. Mengasup gizi penting
Setelah dianjurkan untuk ibu hamil, kini asupan asam folat 400 mikrogram per hari juga dianggap baik bagi perempuan di usia subur. Asam folat alami dapat ditemukan di kacang lentil (360 mikrogram) dan sayuran hijau seperti bayam (260 mikrogram). Selain itu, vitamin B juga diperlukan guna mencegah keguguran dan kelahiran cacat.

4. Cukup tidur
Beberapa perempuan yang diketahui tak subur ternyata memiliki kadar leptin yang rendah. Adapun leptin adalah hormon yang memengaruhi rasa lapar dan mengatur berat badan. Kadar leptin akan menurun drastis bila Anda Anda kekurangan waktu tidur. Maka itu, upayakan untuk tidur setidaknya 7-8 jam per harinya.

5. Periksa kesehatan
Sebelum hamil, periksakan diri Anda terlebih dahulu apakah Anda memiliki virus rubella, sitomeglovirus, herpes, varicella zoster guna menghindari terjadinya kecacatan pada janin. Juga, pemeriksaan virus hepatitis dan virus HIV untuk menghindari diturunkannya penyakit. Serta, pemeriksaan toksoplasmosis karena penyakit ini dapat menyebabkan kecacatan dan keguguran. (Pri/OL-06)


Sumber
mediaindonesia.com

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Info Teknologi Terkini
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-puisi ku

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates