-->

Minggu, 12 Desember 2010

5 TIPS: KALAU MASIH GAGAL MENULIS

Sebelumnya saya pernah memberikan tips untuk menulis di blog. Harusnya sudah bisa sih ya? Tapi kalau memang anda benar-benar seorang pemula yang belum pernah menghasilkan satu tulisan pun yang bisa dikatakan layak muat di blog anda, saya punya cara lainnya. Nah saya pakai bahasa agak formal ini… cei cie pakai anda? Hehehehehe… tetap aja rasanya belipet-lipet lidahnya menyebut anda. Kamu aja deh ya? Sodara-sodara….

Baiklah… saya sekarang masih memberikan toleransi buat kamu yang mengungkapkan berbagai alasan nggak bisa menulis di blog walaupun saya ingin nimpuk kamu pake Acer saya. Tapi kasian Acernya kalo dipake nimpuk kamu. Kalo dia berderai ntar saya pake apa dong ngetiknya? Huhuhhuhuhu

Saya punya beberapa contoh tulisan yang bahkan kamu akan terkesima membacanya. Pasti kamu akan bilang begini, “Memang boleh ya postingannya seperti ini?”. Saya hanya ingin menegaskan sama kamu satu hal, “Ya iya lah boyeh-boyeh aje, ini kan blog kamu, bukan blog orang laen. Kamu yang berhak menentukan apa kontennya (halah saya bilang konten, isi maksud mama beibh…)”

1. Tulislah judul lebih panjang daripada isi atau isinya cukup satu baris

Sama halnya dengan puisi yang pernah saya baca dulu karya Sitor Situmorang. Ini hanya sebuah contoh puisi yang sangat pendek. Isinya hanya satu baris. Saya yakin semua orang pasti bisa membuat postingan yang isinya satu baris. Usahakan satu baris atau bahkan satu kata tersebut memiliki makna yang sangat padat. Satu baris yang akan menjelaskan semuanya.

Contoh puisi:

Malam Lebaran

Bulan di atas kuburan

Malam Lebaran adalah judulnya dan isinya Bulan di atas kuburan.

Atau contoh tulisan Mbak Titiw yang di posting di sini Suatu ketika dimana perkataan si gadis manis yang pendiam itu diperhatikan oleh orang-orang satu ruangan

Suatu ketika dimana perkataan si gadis manis yang pendiam itu diperhatikan oleh orang-orang satu ruangan

LACUR!!!!

Perhatikan bagaimana panjangnya judul postingan tersebut dan pendeknya isi postingannya. Saya yakin semua orang punya ide kreatif meskipun itu hanya satu kata dan memiliki makna yang sangat padat.

Tuliskanlah satu kata yang menurut kamu memiliki makna yang sangat padat. Hehehehehe…

2. Tulislah tentang dirimu

Satu orang yang paling kamu kenal di dunia ini tak lain dan tak bukan adalah dirimu sendiri. Orang yang akan kamu lihat muncul di dalam cermin ketika kamu menyisir rambut di depannya. Kamu pasti punya ide-ide menarik tentangnya. Entah tentang bodohnya kamu, anehnya kamu, atau malah tentang hal-hal kecil yang bisa kamu banggakan.

Kalo Mbak Titiw sih menuliskan tentang betapa anehnya dirinya. Cukup 6 hal. Abrakadabra! Itu pun bisa menjadi sebuah postingan. Ini contoh tulisannya 6 Hal Aneh Tentang Saya

3. Curhatlah

Ini adalah satu diantara banyak cara mengurangi tingginya tingkat kematian dengan cara bunuh diri di negara kita yang tercinta ini. Endonesa! Maksud saya Indonesia (tapi kalo begini terdengarnya formal banget ya? Jadi kayak dengar Pak SBY yang adem itu ngomong) heheheheheh….

Curhat itu nggak mesti kepada manusia kok. Kamu bisa curhat kepada diri sendiri (hanya diri sendiri yang paling mengerti hati kamu). Saya kadang juga suka menatap cermin dan berbicara dengan bayangan saya. Saya akan mengatakan apa yang ingin saya dengar melalui media cermin itu. Sekarang sih udah jarang. Selain takut dibilang gila sama sodara saya, saya juga sudah punya media baru. Blogku tercinta,,, *peyuk*….

Kamu pasti bisa kok menuangkan curhat kamu itu dalam bentuk tulisan kalo kamu nggak membocorkan dulu curhatan kamu kepada orang laen. Biar original gitcuh… (enggak banget sih bahasanya)

Nah postingan kamu jadi deh… contoh curhatannya Mbak Titiw nih ada di sonoh… Akhir Januari Akhir Cintaku

4. Kartu ucapan

Nggak punya uang buat beli kado saat orang terdekat ultah? Bikin postingan aja. Dibanding kado kayaknya postingan kamu di blog akan lebih awet kok. Nah mendingan kamu bikin judul yang menarik dan buat isinya itu doa aja buat dia. Apa pun yang kamu pikirkan, mau lucu, mau mengharukan, mau aneh, tulis aja. Namanya juga kado buat orang yang ultah. Bingung? Saya punya contoh tulisan Mbak Titiw lagi noh Happy Bday Mah

5. Pengalaman pribadi

Punya pengalaman pribadi yang tak ingin dilupakan? Tuliskan dalam postingan. Nggak mesti tentang jatuh cinta dengan tetangga sebelah rumah kok. Tentang sesuatu yang membuat kamu merasa mellow kayak Mbak Titiw ini juga bisa, cek aja Massachusets nya.

Kalo punya cara lainnya biar bisa menulis postingan jangan lupa dibagi di sini. Sebenarnya gagasan untuk menulis itu nggak harus muncul dengan sendirinya kok. Tapi lebih banyaknya dipancing dengan membaca tulisan orang laen. Suatu menit kamu akan menyadari sesuatu yang akan kamu tuliskan. Kamu akan berteriak ‘A-HA’! Saya tahu apa yang akan saya tulis!

Keep writing! Happy Blogging!


from
http://rohanisyawaliah.dagdigdug.com

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates