Kamis, 23 Desember 2010
Pria asal Afrika Selatan menjadi pemenang kontes gay sedunia atau Mr. Gay World 2010. Charl Van den Berg, 28 tahun, berhasil mengalahkan kontestan 20 kontestan dari berbagai negara seperti Australia, Hong Kong, China dan Spanyol.
Pria tampan yang memiliki bisanis restoran di Cape Town ini menang setelah selama empat hari menjalani kompetisi. Ia pun berjalan di catwalk klub malam Oslo dengan mengenakan baju renang dan berbagai kostum.
Selain Charl ada pemenang beberapa pemenang lainnya. Pemenang kedua adalah Byron Adu, 25 tahun asal Australia yang bekerja pada badan pemerintahan Australia.
Tempat ketiga dimenangkan oleh Rick Dean Twombley, 33 tahun, yang berprofesi sebagai penari dan berasal dari Hong Kong. Sedangkan, pria asal Spanyol, Sergio Lara, 26 tahun yang berprofesi sebagai psikolog menduduki tempat kelima.
Ini merupakan kompetisi Mr. Gay World 2010 tahun kedua. Kompetisi pertama dilakukan tahun lalu di Whistler, Kanada, dan dimenangkan oleh pria asal Irlandia.
Seperti dikutip dari www.mrgayworld.org, kompetisi ini bertujuan untuk menemukan seorang yang dapat bertanggung jawab menjadi juru bicara bagi masyarakat, dan yang juga bisa berbicara tentang kesetaraan dan hak asasi manusia di tingkat dunia.
Xiaodai Muyi, 26 tahun, dari Cina dan mendapat tempat keempat. Ia ikut bersaing dalam ajang 'Mr Gay World 2010' meskipun pihak dari pemerintah Cina mencegahnya dan tidak mengizinkannya untuk ikut dalam kontes tersebut.
Identitas Xiaodai bahkan dirahasiakan untuk bisa ikut dalam kompetisi tersebut. Homoseksualitas di Cina dianggap sebagai sebuah kejahatan sejak secara resmi dianggap sebagai penyakit mental pada 2001.
Sumber
VIVAnews
Artikel Yang Berhubungan
Label: kesehatan
0 komentar:
Posting Komentar