Jumat, 18 Maret 2011
PADA dasarnya semua sayuran sangat baik bagi kesehatan manusia asal dikonsumsi dalam porsi yang wajar. Akan tetapi, ada beberapa jenis sayur yang ternyata sangat baik bagi laki-laki. Tidak hanya bagus untuk penampilan luar saja, nutrisi dari sayur ini juga baik bagi kesehatan tubuh secara umum. Sayuran yang kaya nutrisi ini akan membuat Anda lebih kuat, lincah, dan merasa lebih baik. Selain itu, kandungan di dalamnya juga berfungsi membuat Anda lebih waspada, lebih produktif dan gembira. Yang lebih menarik lagi, kandungan sayuran ini bisa meningkatkan kesuburan. Penasaran? Berikut beberapa diantaranya.
1. Bayam
Bayam mungkin tidak akan membuat Anda menjadi laki-laki berkekuatan super. Tapi, dilihat dari jumlah kalori, bayam merupakan sayur yang paling bernutrisi dibandingkan dengan sayuran lainnya. Sayuran ini kaya akan vitamin A, B9, C, K, dan E. Apa manfaatnya bagi laki-laki? Vitamin-vitamin ini terbukti efektif melawan penyakit jantung, kanker kolon dan radang sendi. Karena itu, ada baiknya menambah asupan sayuran hijau satu ini ke dalam diet Anda.
2. Tomat
Tomat kaya akan lycopene, komponen yang sangat kuat dalam melawan kanker prostat. Sebuah studi dari University of Illinois menemukan, diet yang kaya tomat dan ekstrak brokoli bisa mengecilkan tumor prostat. Selain itu, bangsa Romawi meyakini kalau tomat merupakan salah satu makanan yang bisa meningkatkan gairah seksual.
3. Alpukat
Buah satu ini bersifat mengenyangkan dan seringkali disajikan sama seperti cara menyajikan sayuran. Jadi, tidak ada salahnya memasukkannya ke dalam daftar diet Anda. Satu alpukat mengandung konsentrasi kalium yang jauh lebih banyak dibandingkan sebuah pisang. Apa manfaatnya? Kalium sangat penting untuk menjaga fungsi saraf. Alpukat juga berfungsi membantu pemulihan otot, yang artinya akan meningkatkan kekuatan dan daya tahan serta menguatkan kejantanan Anda.
4. Brokoli
Brokoli kaya akan vitamin C bahkan lebih banyak dibandingkan kandungan vitamin C dari jeruk. Sayur hijau ini juga mengandung kalsium setara dengan segelas susu dan tentunya kaya akan antioksidan. Sebuah studi dari John Hopkins University School of Medicine di Baltimore, Maryland, seperti dikutip situs askmen menemukan, zat-zat kimia dari brokoli bekerja menstimulasi tubuh untuk menghasilkan komponen antikanker alami.
5. Wortel
Wortel merupakan pilihan kudapan yang sehat. Selain menjaga ketajaman penglihatan dengan kandungan vitamin A, wortel juga menyumbangkan komponen karotenoid yang berfungsi melawan kanker dan penyakit jantung.
Sebuah studi dari Massachusetts yang melibatkan 1.300 partisipan menemukan, mereka yang makan 1 takar wortel atau jus wortel sehari mengalami penurunan risiko mengalami penyakit jantung hingga 60%. Komponen yang sama, termasuk beta-karoten, juga dikaitkan dengan penurunan risiko kanker prostat, kolon, laring, dan kerongkongan.
6. Kenari
Kenari terbukti bisa membantu mengatasi gangguan seksual. Para ilmuwan dari University of Malaya di Malaysia bahkan telah mengembangkan suplemen dari kenari yang ternyata menghasilkan efek yang hampir berimbang dengan pil biru. Suplemen alami yang setara dengan 3.3 kg kenari ini dilaporkan bisa meningkatkan performa hingga 4 jam. Tidak harus dari suplemen, konsumsi kenari setiap hari tentu akan bermanfaat bagi kesehatan Anda. (OL-08)
0 komentar:
Posting Komentar