Kamis, 17 Maret 2011
Defanie Arianti - Okezone
JAKARTA - Spekulasi peluncuran tablet Sony Ericsson (SE) belum juga terjawab. Namun besar kemungkinan Sony Ericsson akan segera meramaikan persaingan pasar tablet PC, termasuk di Indonesia.
Belum bisa dipastikan kapan tepatnya Sony Ericsson bakal meluncurkan tablet tersebut. Namun, Head of Marketing Sony Ericsson Indonesia Djunadi Satrio sempat menyiratkan bahwa pihaknya memang berencana meramaikan pasar tablet di Indonesia.
"Saya belum bisa berkomentar soal itu (rencana peluncuran tablet - red). Intinya kami tidak akan ketinggalan. Tapi belum ada konfirmasi apa-apa," cetus Djunadi di sela launching Xperia Arc, Rabu (16/3/2011) kemarin.
Sebuah purwarupa tablet Sony Ericsson terlihat pada acara Mobile World Congress di Barcelona, Februari lalu. Situs gadget asal Belanda, NiwuweMobiel berhasil mengambil foto tablet tersebut.
Terpampang di booth TDIA, tablet itu menampilkan label TD-LTE, yang menyiratkan kerja sama dengan operator China Mobile, dan memiliki layar sentuh berukuran 6 hingga 7 inci. Selain itu purwarupa tersebut juga menampilkan kamera depan dengan resolusi 3 megapixel.
Namun hingga saat ini pihak Sony Ericsson pusat pun belum memberikan komentar apa-apa mengenai kemunculan purwarupa tersebut. Bahkan mereka belum mengkonfirmasi mengenai rencana perusahaan untuk terjun memeriahkan pasar tablet di dunia.
(van)
0 komentar:
Posting Komentar