Selasa, 31 Agustus 2010
Kunci agar puasa Anda berjalan lancar adalah kebutuhan nutrisi yang terpenuhi, baik saat makan sahur maupun berbuka. Nutrisi yang terpenuhi akan membuat Anda kenyang lebih lama, sehingga tidak terlalu merasa lapar saat berpuasa.
Tubuh membutuhkan protein, vitamin, mineral dan juga yang tak kalah penting adalah kalsium. Alasan itulah yang membuat Anda harus lebih pintar dalam memilih makanan. Pilihlah makanan yang mengenyangkan dan tidak membuat gula darah meningkat drastis, yaitu makanan yang memiliki indeks glikemik rendah.
"Makanan yang membuat kenyang dalam waktu lama adalah makanan yang membutuhkan waktu untuk proses mencernanya. Makanan tersebut yaitu, karbohidrat kompleks, contohnya sayur, buah, kacang-kacangan, roti gandum, dan pasta gandum," kata Yesim Celik, ahli gizi dari Memorial Sisli Hospital, Turki seperti dikutip dari Todayszaman.com
Celik juga memperingatkan, untuk menghindari penurunan kadar gula dalam darah secara drastis yang memicu rasa lapar, sebaiknya konsumsi buah secara langsung. Itu lebih daripada mengolahnya menjadi jus buah. Agar tubuh lebih fit, minumlah segelas susu saat berbuka puasa dan sahur.
Saat berbuka puasa, jadikan menu sup sebagai andalan. Biasanya sup terdiri dari sayur berserat dan protein dalam bentuk daging atau pun ayam, yang sangat baik untuk sistem pencernaan Anda. Sebaiknya, Anda baru mulai makan besar 30 menit setelah mengonsumsi takjil agar perut tidak terasa begah.
Sumber
VIVAnews
Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Info Teknologi Terkini
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-puisi ku
Artikel Yang Berhubungan
- Manfaat Daun Seledri Bagi Kesehatan
- Manfaat Daun Pepaya Untuk Kesehatan
- Manfaat Daun Bayam Untuk Kesehatan Tubuh
- Manfaat Daun Jambu untuk Kesehatan
- Manfaat Daun Sirsak untuk Kesehatan Tubuh
- Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan Tubuh
- 7 Manfaat Dahsyat Durian Bagi Kesehatan Tubuh Anda
- 7 Manfaat Dahsyat Tomat Bagi Kesehatan Tubuh Anda
- Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Selalu Sehat
- Strategi Langsing dalam Sepekan
- Yuk, Jadi Vegetarian Fleksibel!
- Tempat Tidur Gantung Sahabat Penderita Insomnia
- Kisah-kisah Unik Payudara
- Novel Romantis Picu Orgasme Singkat
- 5 Selebritas Tertangkap Basah Menyusui
- 5 Bakteri Berbahaya bagi Ibu Hamil
- Teh Hijau Berlebihan Bahayakan Hati
- Ini Dia Masalah yang Bikin Perempuan Malu
- Fakta Seputar Pelecehan Seksual
- Ingin Bra Tetap Awet? Ini Caranya
- ASI Eksklusif Cara Ampuh Mengatur Jarak Kehamilan
- Tiga Tahun Menikah, Suami-Istri Tidak Tahu Cara Ngeseks
- Yuk Intip Tujuh Rahasia Pria
- Prediksi Ukuran Penis dari Jemari
- Pernikahan Selamatkan Penderita Kanker Usus
Label: kesehatan
0 komentar:
Posting Komentar