Minggu, 08 Agustus 2010
Jalan selama 1/2 jam sehari mencegah penambahan berat badan seiring pertambahan usia. Sebuah studi menunjukkan, semakin banyak Anda berjalan, semakin kecil risiko penambahan berat badan karena usia.
Para peneliti melibatkan 5000 partisipan laki-laki dan perempuan selama 15 tahun dan menemukan, jalan 1/2 jam per hari menurunkan penambahan berat badan sebanyak 1/2 kg per tahun pada perempuan yang memiliki berat badan tertinggi pada awal studi.
"Jalan sangat relevan karena merupakan jenis olahraga yang murah dan merupakan aktifitas yang bisa dilakukan semua orang," ujar Penny Gordon-Larsen, peneliti dari School of Public Health at the University of North Carolina."Jalan tidah hanya mengontrol berat badan tetapi juga meningkatkan kesehatan publik secara umum."
Jalan cegah penambahan berat badan karena usia
Ada fakta bahwa penuaan selalu diikuti dengan penambahan berat badan. Studi sebelumnya menemukan, hal ini disebabkan oleh penurunan aktifitas fisik pada usia lanjut.
Para peneliti menjelaskan, ini merupakan studi pertama yang melihat efek jangka panjang jalan terhadap penambahan berat badan dan kontrol berat badan.
Studi ini memeriksa kebiasaan berjalan dan penambahan berat badan 4.995 laki-laki dan dan perempuan yang berusia antara 18-30 tahun.
Hasil studi menunjukkan, berat badan rata-rata dan indeks massa tubuh (body mass Index) selalu meningkat setiap waktu tetapi aktifitas fisik dan jalan menurun.
Akan tetapi, laki-laki dan perempuan yang jalan lebih banyak di awal pertengahan usia dewasa, lebih sedikit mengalami pertambahan berat badan bahkan cenderung mengalami penurunan berat badan atau mempertahankan berat badan ketika mereka bertambah tua.
Dampak jalan terhadap pencegahan penambahan berat badan lebih banyak dirasakan oleh oleh perempuan yang obesitas. Sebagai contoh, 1/2 jam jalan per hari setara dengan pengurangan 7.5 kg berat badan selama 15 tahun masa studi. Pada laki-laki hasilnya sama saja tetapi sedikit kurang signifikan.
Sumber
MediaIndonesia.com
0 komentar:
Posting Komentar