-->

Kamis, 12 Agustus 2010

Segar dan Sehatnya Berbuka dengan Semangka


ADA beberapa makanan yang membuat kita merasa senang dan segar saat memakannya, salah satunya adalah semangka.

Buah bulat yang isinya berwarna merah, kuning, dan hijau ini membuat kita merasa segar saat memakannya, terlebih di saat cuaca panas. Selain menyegarkan, semangka juga kaya akan nutrisi dan rendah lemak. Maka itu, buah ini tentunya juga layak dihidangkan sebagai salah satu menu berbuka puasa.

Semangka mengandung banyak vitamin, terutama vitamin A yang menjaga kesehatan mata. Kemudian juga ada vitamin C yang berguna sebagai antioksidan peningkat sistem imun, mempercepat penyembuhan luka, mencegah kerusakan sel, serta menjaga kesehatan gigi dan gusi. Tak lupa ada vitamin B6 yang membantu kelancaran fungsi otak dan membantu perubahan proses protein menjadi energi.

Diketahui, tomat memang merupakan buah yang kaya akan lycopene yakni zat antioksidan yang membantu melawan penyakit jantung dan kanker, khususnya kanker prostat. Namun ternyata, buah yang memiliki kandungan lycopene tertinggi di antara semua jenis buah dan sayur adalah semangka.

Apabila anak Anda enggan memakan sayuran seperti buncis dan bayam, yang kaya akan kalium, gantikan saja dengan semangka. Semangka ternyata juga kaya akan kalium yang menjaga fungsi otak dan otot serta keseimbangan asam basa dan kandungan elektrolit dalam tubuh. Juga, membantu menurunkan risiko terkena tekanan darah tinggi. Semangka juga mengandung asam amino citrulline dan arginine yang menjaga kelancaran aliran darah, arteri, dan fungsi jantung secara keseluruhan.

Dari berbagai cara penyajian semangaka, baik itu dijus atau dimasukkan ke sup buah, sebenarnya cara terbaik memakannya yakni memakannya langsung setelah dipotong karena tak akan mengurangi kandungan nutrisinya. Meski begitu Anda boleh saja kok membuat berbagai variasi penyajian semangka guna melepaskan dahaga anggota keluarga setelah berpuasa selama seharian penuh, Namun, ingat jangan disajikan dengan banyak pemanis. (Pri/OL-08)



Sumber
MediaIndonesia.com

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates